SuaraBekaci.id - Ada 2 artis pindah agama dan baru merayakan Idul Fitri pertama kali. Mereka adalah artis cantik.
Nathalie Holscher dan DJ Katty Butterfly pindah agama masuk Islam. Tahun 2021 ini merupakan momen puasa dan lebaran pertama untuk keduanya.
Nathalie Holscher
Mantan DJ Nathalie Holscher mantap memeluk agama Islam pada 22 September 2020 lalu. Nathalie mengucapkan dua kalimat syahadat dibantu oleh seorang pembimbing.
Sule menjadi saksi dalam proses mualaf wanita kelahiran tahun 1992 ini. Seperti yang diketahui, saat ini Sule adalah suami Nathalie Holscher.
“Di hari selasa pukul 17:17 WIB ALLAH SWT melembutkan hati saya untuk memeluk agama ISLAM yang sebelumnya sudah saya inginkan untuk memeluk agama Islam. terimakasih MUALAF CENTER INDONESIA yang telah membimbing saya dalam proses syahadat secara syariat. dan terimakasih untuk Sule sudah menjadi saksi,” tulis Nathalie melalui laman Instagram kala itu.
Menyambut lebaran pertamanya, Nathalie terlihat senang merayakannya. Ini terlihat di unggahan Instagram Story-nya beberapa waktu lalu.
Di situ, Nathalie terlihat sedang merayakan momen lebaran bersama Sule, DJ Katty, dan tim PKManagement.
Di dalam Story itu, terlihat mereka sedang melakukan aktivitas makan bersama, main kembang api dan petasan, serta TikTok-an.
Baca Juga: Super Mewah, Harga Mobil 'Angkot' Sule Tembus Rp 7 Miliar
Tak berhenti sampai di situ, Nathalie juga membagikan fotonya saat berlabaran bersama keluarganya. Ia terlihat mengunggah foto mengenakan baju dengan warna senada dengan Sule dan anak-anaknya.
DJ Katty memutuskan untuk memeluk agama Islam pada pada 29 Oktober 2020. Ibu satu anak ini dibimbing Gus Miftah dalam prosesnya menjadi mualaf. Lalu, pengumuman DJ Katty mualaf ini dinyatakannya bertepatan dengan ulang tahunnya ke-32.
“Assalammualikum.. Alhmdllah di hari ulang tahun dut , dut mau membuka lembaran baru , alhmdllah dut sudah memeluk agama islam . dut sangat bahagia sekali , doakan dut istiqomah ya semuanya 29/10/2020 terimakasih Gus Miftah sudah membimbing aku” tulis DJ Katty Butterfly kala itu.
Tidak mau kalah dengan Nathalie Holscher, DJ Katty juga membagikan momen lebaran di Instagram Stories miliknya. Ia juga terlihat membagikan fotonya bersama sang anak, dan meminta maaf kalau ada perilaku dan perkataan yang salah.
“Minal aidzin wal faidzin yaa semuanya. Maafin aku kalo selama ini ada perilaku dan kata yang ga berkenan. Sehat selalu,” tulis DJ asal Thailand tersebut, disitat Sabtu 15 Mei 2021.
Berita Terkait
-
Nathalie Holscher Sindir Anak-Anak Sule yang Lupa Adiknya?
-
Reaksi Spontan Mahalini saat Dengar Sule Ingin Nikah dengan DJ Lagi: Astaghfirullahalazim!
-
Profil Richard Refanov, Atlet Berprestasi yang Diduga Pacar Baru Nathalie Holscher
-
Kaleidoskop 2025: 5 Debutan Film Indonesia Paling Booming, Ada Bunda Corla
-
Bahas Pindah Agama Jika Menikah, Respons Jennifer Coppen Tuai Perdebatan!
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar