SuaraBekaci.id - DJ Dinar Candy bikin heboh dengan unggahan di akun instagramnya yang mengaku sedang digerebek polisi pada Rabu (21/4/2021).
Kekinian, Dinar Candy mengungkap fakta terkait dengan video yang telah beredar luas dan ditayangkan 800 ribu kali lebih di akun instagramnya itu.
Dinar Candy mengungkap kalau penggerebekan itu hanyalah prank atau lelucon. Artinya, Dinar Candy tidak digerebek polisi.
Dinar Candy menyebut bahwa penggerebekan itu merupakan prank yang disiapkan tim dalam rangka ulang tahunnya yang ke-28.
Baca Juga: Bukti Nindy Ayunda Diduga Selingkuh, Rumah Dinar Candy Digerebek
"Makasih ya sudah pada jahil keluarga ku @langit.entertainment," tulis Dinar Candy pada keterangan foto yang dia unggah hari ini, Kamis (22/4/2021).
Dalam unggahan berikutnya, Dinar Candy mengingatkan bahwa dirinya bukan pengguna obat-obatan terlarang.
"Jiah kalian ngarep banget yah aku digerebek beneran. Yah gimana yah guys, aku nggak make, nggak jual juga," kata Dinar Candy.
Unggahan tersebut mendapatkan beragam respon dari warganet.
"Setingan mulu hidup lu," tulis akun am*******doo di kolom komentar.
Baca Juga: Heboh Rumah Dinar Candy Digerebek Polisi, Begini Faktanya
Dinar Candy pun merespon komentar warganet tersebut. Dia mengaku tidak tahu soal prank yang dipersiapkan timnya.
"am*******doo gua kagak tau di prank gobl**," jawab Dinar Candy kesal.
Sebelumnya, Dinar Candy mengunggah video saat digerebek sejumlah lelaki yang diduga polisi. Di situ, mereka menggeledah rumah sang artis.
"Kalau nggak make buat siapa itu?" tanya seorang lelaki dalam video yang diunggah.
Tanpa merasa takut, Dinar Candy menantang balik. Dia bersedia menjalani tes urine.
"Tes urine lah," jawab Dinar Candy dengan nada ketus.
Berita Terkait
-
Ko Apex Dituntut 6 Tahun Penjara, Dinar Candy Minta Keadilan
-
Dituding Tukang Tipu, Fitri Salhuteru Minta Korban Laporkan Dirinya ke Polisi
-
Berapa sih Honor DJ Dinar Candy? Disebut Nikita Mirzani Kena Tipu Rp5 Miliar oleh Fitri Salhuteru
-
5 Sosok Berjasa yang Menolong Lina Mukherjee Selama di Penjara, Ada Nama Dinar Candy Hingga Isa Zega
-
Lina Mukherjee Dikasih Duit oleh Dinar Candy dan Isa Zega, Lebih Banyak dari..
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
BN Holik-Faizal Deklarasi Kemenangan Raih Suara 45,70 Persen di Real Count Pilkada Bekasi
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO