SuaraBekaci.id - Raffi Ahmad marah-marah ke Nagita Slavina, istrinya. Hal itu tayang dalam vlog YouTube Rans Entertainment pada Kamis (7/1/2020) lalu.
Raffi Ahmad marah-marah ke Nagita Slavina bukan tanpa sebab. Raffi marah karena Nagita Slavina membeli barang mewah untuk keperluan rumah.
Pada video tersebut, Nagita Slavina terlihat sedang asyik mengisi rumahnya dengan furnitur baru. Nagita membeli kursi dan sofa untuk diletakkan di area kolam renang.
Hanya saja, salah satu kursi yang dibeli Nagita ternyata mengundang protes dari Raffi Ahmad. Pasalnya, Raffi tahu kalau kursi itu harganya mencapai Rp30 juta dan dianggap terlalu mahal olehnya.
"Tapi masa itu (kursi) Rp30 juta. Aku mah marah," ujar Raffi Ahmad sambil menunjuk kursi yang diletakkan di pojok ruangan.
"Cut, cut, cut," timpal Nagita meminta editor membuang bagian Raffi membongkar harga kursinya.
"Nggak di-cut ya. Ini saya marah ya, ini apa beli ini Rp30 juta. Aku marah sama kamu. Nggak di-cut, biar dia tahu. Kamu jangan begitu dong. Pilih itu yang, ya itu bagus sih, tapi bisa pilih yang lebih murah," ucap Raffi lagi.
Tak lama setelah vlog ini ditayangkan, akun Instagram @fashion_nagitaslavina pun mengungkap detail merek dan harga kursi yang dibeli Nagita. Ternyata memang kursi tersebut harganya mencapai Rp30 juta, lebih tepatnya Rp31 juta.
Nagita Slavina ternyata membeli kursi dari salah satu merek furnitur dan perlengkapan dapur mewah, Magran Living. Ibu satu anak itu memilih seri Crinoline Armchair yang memiliki desain elegan dari merek tersebut.
Baca Juga: Sering Tampil Branded, Kira-Kira Berapa Harga Mukena Nagita Slavina?
Keputusan Nagita membeli kursi seharga Rp31 juta pun kembali mencuri perhatian warganet. Mereka lagi-lagi takjub dengan gaya hidup mewah Nagita yang terlihat melalui barang-barang yang dibelinya.
"Rasanya gimana? Apakah seperti duduk di kayangan huhewehe," celetuk salah satu warganet.
"Auto lupa sama beban-beban hidup kalo duduk di kursi itu," ujar warganet lain.
"Rp31 juta cuma bisa didudukin 1 orang doang, coba beli nmax bisa buat berempat sama anak-anak gue plus bensin belanja, makan di restoran mewah," sambung warganet lainnya.
"Sebenarnya standar sih harganya segitu, lagian lucu makanya Mbak Gigi beli," ungkap warganet lain.
Selain kursi, Nagita Slavina juga membeli sofa untuk ditaruh di area tersebut. Menurut akun @fashion_nagitaslavina, sofa itu berasal dari merek Spade Living seharga Rp34,8 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh
-
Sambut 2026, Dirut BRI Optimistis Transformasi Dorong Pertumbuhan Jangka Panjang
-
Siapa Dalangnya? Polda Metro Jaya Selidiki Teror Mengerikan ke DJ Donny
-
PMI Kirim 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera
-
Usia 130 Tahun, Ini Capaian BRI dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025