Beli Bubur Ayam Tak Sampai 5 Menit, Wanita Ini Kesal Harus Bayar Parkir Mahal

Seorang warga mengunggah video yang kemudian viral berisi curahan hatinya karena diminta membayar retribusi parkir sebesar 7 ribu rupiah padahal hanya sebentar saja.

Galih Prasetyo
Selasa, 04 Januari 2022 | 09:49 WIB
Beli Bubur Ayam Tak Sampai 5 Menit, Wanita Ini Kesal Harus Bayar Parkir Mahal
Seorang warga mengunggah video yang kemudian viral berisi curahan hatinya karena diminta membayar retribusi parkir sebesar 7 ribu rupiah

Unggahan ini pun sontak viral di media sosial dan mendapat reaksi like sebesar 40 ribu dengan ribuan komentar saling sahut menyahut.

" Karang Taruna tapi isinya bapak bapak pengangguran, " tulis akun @transit.s***.

" Sumpah gw gedeg banget sama tukang parkir yang gak bantuin orang yang mau nyebrang, " timpal yang lain.

" Parkir 7 ribu mending beli pakai Grab/Gojek, seenggaknya mereka udah kerja keras, daripada kasih tukang parkir, parkirin kaga, jagain kaga tanggungjawab kagak, "

Baca Juga:Ini Jadwal SIM Keliling Polres Metro Bekasi Kota Januari 2022

Dalam unggahan itu tertera pula di bagian bawah beberapa aturan dalam memasuki lahan parkir area yakni.

- Tunjukkan Kartu ini dan STNK saat keluar. - Kehilangan dan kerusakan bukan menjadi tanggungjawab kami, kunci ganda kendaraan anda.

Rupanya pointer kedua dalam kertas parkir itu juga menuai kritik warganet yang menganggap tak ada imbal balik atas uang jasa yang diberikan.

" Kerusakan dan kehilangan bukan tanggungjawab kami, trus gunanya bayar buat apa? Udah bayar eh malah kagak dijagain," kritik akun @jsbsn***.

" Coba kalau ada motor yang hilang, gak bakal tu tukang parkir tanggungjawab, yakin gua, " sahut yang lain @ahmada***.

Baca Juga:Part Of My Life Gadis Ini Sentil Warganet Yang Kurang Bersyukur

Unggahan yang kemudian dibagikan ulang ke media sosial lain diantaranya @cikarang.people malah mendapat reaksi warganet yang justru berbalik mengkritik si pengunggah video.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini