SuaraBekaci.id - Kucing tanpa bulu juga memiliki beberapa jenis. Kucing tanpa bulu memang bisa menjadi pilihan hewan peliharaan yang sempurna bagi orang yang memiliki alergi bulu.
Selain dianggap aman untuk orang yang memiliki alergi, kucing tanpa bulu juga lebih sedikit menyedot debu.
Namun, penting untuk diketahui, kucing jenis ini membutuhkan mandi setidaknya seminggu sekali dan dilindungi dari paparan sinar matahari langsung.
Melansir dari Woman’s Day, berikut adalah jenis kucing tanpa bulu.
Baca Juga:Tanda Kucing Terkena Rabies yang Penting Diketahui, Ternyata Ada 3 Tahap
1.Sphynx
Sphynx merupakan salah satu jenis kucing tidak berbulu yang begitu populer. Kucing jenis ini memiliki kemampuan bersosialisasi yang ekstrem dan sangat vokal. Untuk menjaga kesehatan mereka, dianjurkan untuk rutin memeriksakan secara teratur, terutama soal kesehatan jantung mereka.
2.Bambino
Jenis kuncing tak berbulu berikutnya yaitu bambino. Ini adalah kucing ras campuran hasil dari persilangan antara Sphynx dan Munchkin. Kucing jenis ini begitu menggemaskan, memiliki karakter angat penyayang dan ukurannya cenderung kecil sehingga tak memakan banyak ruang.
3.Donskoy
Baca Juga:5 Jenis Kucing Tanpa Bulu, Cocok untuk Kamu yang Punya Alergi Bulu Kucing
Donskoy merupakan jenis kuncing tak berbulu dan berotot. Mereka punya karakter cerdas sehingga mudah dilatih. Kucing ini bisa menjadi pilihan untuk dipelihara, khususnya bagi yang memiliki alergi.
4.Peterbald
Peterbald merupakan jenis kucing ras campuran hasil persilangan Sphynx dan Oriental Shorthair. Kucing asli Rusia ini memiliki karakter setia dan penyayang. Tingkat bulunya beragam, dari tidak ada sama sekali hingga lapisan yang terasa seperti berbulu.
5. Dwelf
Dwelf adalah jenis kucing tak berbulu yang dikenal juga dengan nama elf kerdil. Dwelf merupakan hasil persilangan antara Elf dengan Munchkin. Kucing-kucing jenis ini memiliki karakter yang hampir mirip seperti anjing, yakni sangat menyenangkan dan penuh kasih sayang.