SuaraBekaci.id - Terduga pelaku tabrak lari di kawasan Harapan Indah, Kota Bekasi sempat mengancam korban, Muhammad Naufal Rahman lewat di direct message (DM) Instagram.
Lewat pesan yang dikirimnya ke akun Instagram Muhammad Naufal Rahman, terduga pelaku menyebut masih untung ia hanya menyerempet korban hingga terjatuh.
Terduga pelaku lalu menuliskan, "Masih mending mas nya ga saya tembak, hehe,"
Pesan dari terduga pelaku ini kemudian dijadikan bukti oleh orang tua Muhammad Naufal Rahman yang juga anggota DPRD Kota Bekasi, Arif Rahman.
Menurut Arif, terduga pelaku membuat akun baru di Instagram untuk memberi pesan kepada anaknya.
"Dia DM ke anak saya pakai akun baru," ucap Arif.
Menggunakan nama akun Instagram @hyundaicretamerah, terduga pelaku juga menegaskan bahwa ia tidak kabur setelah menyerempet korban sampai terjatuh.
"Di bilang saya kabur? Bisa di lihat setelah saya nyerempet si 'anak DPRD Bekasi' saya ga kabur ko, cuma melanjutkan perjalanan aja, bisa di lihat dari dashcam saya kalo jalanan di depan saya kosong dan saya masih nyetir dengan santai," ungkap korban pada video yang diunggah terduga pelaku.
Akun @hyundaicretamerah sendiri saat ini sudah tidak ada di Instagram. Namun ayah korban mengaku sempat mengabadikan akun instagram tersebut dengan cara screenshot dan merekam layar.
Baca Juga: Pelaku Tabrak Lari Anak Anggota DPRD Kota Bekasi DM Korban: Untung Gak Saya Tembak, Mas!
Terdapat lima postingan terkait akun instagram @hyundaicretamerah, yang isinya tiga postingan foto dan dua video reels.
Sebelumnya pada Rabu 9 November 2022, Muhammad Naufal Rahman menjadi korban tabrak lari di kawasan Harapan Indah, Kota Bekasi.
Naufal yang saat itu mengendarai sepeda motor dalam video yang beredar viral di laman sosial media sengaja ditabrak oleh pengendara mobil Hyundai berwarna merah.
Menurut Naufal, peristiwa nahas itu dialaminya saat ia bersama bibinya berpergian dari arah Cakung, Jakarta Timur.
Saat melintas, Naufal terjebak kemacetan. Tiba-tiba mobil yang dikendarai pelaku masuk menerobos jalan.
Terduga pelaku kata Naufal juga sempat melontarkan kalimat hinaan kepada dirinya.
Berita Terkait
-
Pelaku Tabrak Lari Anak Anggota DPRD Kota Bekasi DM Korban: Untung Gak Saya Tembak, Mas!
-
Diduga Korban Tabrak Lari, Pria Tanpa Identitas Tergeletak Bersimbah Darah Di Jalan Jambe Jakarta Utara
-
Kronologi Anak Anggota DPRD Kota Bekasi Jadi Korban Tabrak Lari di Harapan Indah
-
Anak Anggota DPRD Kota Bekasi Jadi Korban Tabrak Lari, Polisi: Pelaku Dua Kali Coba Tabrak Korban
-
Ngeri! Video Tabrak Lari di Harapan Indah Kota Bekasi, Korban Anak Anggota DPRD
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar