SuaraBekaci.id - Baru-baru ini viral di media sosial yang memperlihatkan sebuah mobil parkir sembarangan di depan gerbang rumah orang.
Namun, aksi penghuni yang balas dendam karena kesal parkir sembarangan tersebut mendapat dukungan dari netizen.
Video itu viral di media sosial. Hal itu diunggah dan dibagikan kembali oleh akun @nyinyir_update_official di jejaring media sosial Instagram.
Mobil Orang Parkir Sembarangan
Dalam rekaman video tersebut, terlihat sejuamlah mobil yang parkir mengerubungi mobil Ayla berwarna putih.
Diketahui, mobil Ayla putih itu parkir di depan rumah orang seenaknya secara sembarangan yang membuat si penghuni kesal.
"Kesel sampai ubun-ubun parkir depan gerbang," tulis keterangan dikutip Beritahits.id -jaringan Suara.com, Selasa (12/07/2022).
Alhasil mobil milik si penghuni rumah kesusahan untuk masuk ke dalam karena bentuknya yang cukup besar.
Mobil si penghuni rumah pun sulit untuk masuk gara-gara tak ada cukup ruang di jalan yang terhalang oleh Ayla tadi.
Baca Juga: Detik-detik Pencuri Motor di Parkiran Masjid Deli Serdang Ditangkap Warga, Ini Tampang Pelaku
"Mobil sampai nggak bisa keluar masuk," tulis keterangan.
Si penghuni rumah pun mendiamkan mobil tersebut berhenti meski di tengah pintu masuk gerbang.
Sebab apabila diteruskan dan dipaksa masuk, maka bodi mobil akan menabrak gerbang atau pagar rumah.
Aksi Balasan
Oleh karena itu, si penghuni rumah pun dengan sigap langsung memberikan aksi balasan supaya si pengendara Ayla kapok parkir sembarangan.
Dia dengan sengaja memarkirkan dua mobil lain, miliknya dan menutup seluruh akses untuk Ayla tersebut jalan.
"Alhasil kita kerjain balik parkirin semua mobil nutupin si biang kerok," ungkapnya.
Mobil Nissan Juke serta Honda Brio itu terlihat terparkir tepat di sambil dan di belakang si Ayla.
Sementara di depan Ayla itu terdapat mobil si penghuni yang terjebak di gerbang tadi.
Di video lainnya, si penghuni rumah bahkan juga memberikan tulisan menohok yang diselipkan di depan kaca mobil Ayla.
"Kalau parkir tahu tempat! Orang keluar masuknya susat ny*t!" tulisnya.
Hingga akhirnya, terlihat si pemilik mobil Ayla pun datang menghampiri kendaraannya yang terhalang.
Tanggapan Warganet
Unggahan itu pun sontak ramai dibanjiri beragam tanggapan di kolom komentar oleh warganet.
"Emang paling ngeselin orang parkir depan gerbang rumah orang fix, no debat," tulis @ast***.
"Udah dihalangin terus diemin aja, kunci pintu atau pergi liburan, biar orangnya nggak bisa pulang, bingung sendiri," ungkap @basica***.
"Sering kejadian. Ya jangan depan gerbangnya banget tuh, bukannya pelit. Ada etikanya," timpal @caca***.
"Sering emosi perihal gini sih, orang parkir nggak pake otak. Kalau mau parkir harus punya etika juga sih," ujar @agnez***.
Berita Terkait
-
PLN Sabet Penghargaan CNBC Indonesia Communications Strategis Award 2024
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Hasto Beberkan Politik Jokowi dan Anies, Netizen Samakan dengan Fufufafa: Gak Punya Nyali!
-
Mengapa Bentuk Bundar? Ini Kisah Menarik di Balik Bentuk Setir Mobil yang Jarang Diketahui
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa