SuaraBekaci.id - Politikus PSI, Guntur Romli lewat akun Twitter pribadinya @GunRomli mengunggah status yang ditujukan untuk Yusuf Mansur terkait kasus dugaan penipuan investasi.
Lewat akun Twitter pribadinya itu, Guntur Romli menyebut bahwa kasus ini sudah banyak makan korban dan harus segera diselesaikan.
"Pake agama sbg kedok menipu & melindungi diri, kalau ini benar, mau sampe kpn dibiarkan makan banyak korban?" tulis Guntur Romli seperti dikutip Suara Bekaci.
Tidak hanya satu tweet, Guntur Romli juga mengomentari pemberitaan terkait kasus Yusuf Mansur yang mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Baca Juga: Ustaz Yusuf Mansur Menang di Pengadilan, Wirda Mansur Bangga: Ini Ayah Gue!
"Yusuf Mansur memang lihai cari cantolan politik, 2019 mepet2 ke kamera dukung Jokowi, 2024 mau dukung Anies. Urus saja kasusmu!" cuit Guntur Romli disertai dengan emot tertawa.
Sebelumnya, Guntur Romli juga menyoroti keputusan Yusuf Mansur yang terbang ke Mesir saat kasus dugaan penipuan investasi dirinya tengah menghangat.
"Kok terkesan menghindar & kabur dr masalah. Pamer jalan2 & senang2 sedangkan di sini dianggap nyusahin banyak orang sampe ngeruduk rumahnya," tulis Guntur.
Sebelumnya, Rumah ustaz Yusuf Mansur di kawasan Cipondoh, Kota Tangerang digeruduk massa pada awal pekan lalu, Senin (20/6/2022). Massa yang diprediksi sebanyak 30 orang ini menagih janji investasi yang telah disetor ke ustaz Yusuf Mansur.
Nilai investasi ini pun dinilai fanrastik, mencapai Rp50 miliar. Para jemaah tersebut merasa dirugikan dengan investasi batu bara Jabal Nur yang dipresentasikan ustaz Yusuf Mansur.
Perihal penggerudukan rumah ustaz Yusuf Mansur, ketua RT setempat, Tihamah, mengaku sempat dibuat kaget.
Berita Terkait
-
Bela Jokowi yang Dikaitkan Kasus Hasto, PSI: Pola Kelakuan Orang Tidak Siap Kalah
-
Kaesang Jadi Ketum PSI, Refly Harun: Kalau Bukan Anak Presiden, Disuruh Magang Dulu
-
Menag: Potensi Dana Umat Rp300 Triliun! Bisa Berantas Kemiskinan?
-
Tiga Amalan yang Dilakukan Hotman Paris, Ada yang Membuatnya Diyakini Akan Masuk Islam
-
Diduga Akan Mualaf, Hotman Paris Ternyata Sudah Punya Gelar Gus
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
UMKM Papua Global Spices Berhasil Eksis di Pasar Internasional
-
BRI Sukses Raih 5 Penghargaan di Retail Banker International Asia Trailblazer Awards
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Hadirkan Beragam Kuliner dan Hiburan Menarik
-
Keberhasilan Cokelat Ndalem, Jadi Bukti BRI Sukses Naik Kelaskan UMKM
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir