SuaraBekaci.id - Pemain keturunan kembali jadi perhatian sepak bola nasional. Seperti mengulang era-era sebelumnya, PSSI kembali menempatkan para pemain keturunan sebagai harapan untuk timnas Indonesia.
Ini bukan langkah pertama yang dilakukan PSSI untuk mengandalkan pemain keturunan di skuat Merah Putih. Demam pemain keturunan juga sempat dialami sepak bola Indonesia beberapa tahun lalu.
Jauh sebelum era Sandy Walsh dan Jim Croque, publik sepak bola Indonesia juga dibuat terkesima dengan kehadiran pemain berdarah Indonesia di luar negeri.
Seperti saat ini, mayoritas pemain itu berkarier di Belanda. Ada yang berhasil, namun banyak juga yang kemudian malah tak jelas rimbanya.
Sejumlah pemain keturunan yang tak jelas rimbanya ialah Ruben Wuarbanaran. Ruben di periode 2011 sempat beberapa kali datang ke Indonesia, sama seperti Jim Croque dkk untuk ikut sesi latihan timnas
Saat itu, Ruben di-plot untuk ikut latihan bersama Timnas U-23 Indonesia yang dilatih Alfred Riedl. Empat kali Ruben mengikuti sesi latihan timnas namun kemudian tak berbuah manis.
Ruben tak masuk skuat timnas Indonesia. Meski begitu, ia sempat ditawari untuk bermain di Pelita Jaya. Berharap kariernya lebih baik, Ruben tinggalkan Belanda dan membela Pelita Jaya.
Sayangnya karier Ruben kemudian tak pernah mencapai titik istimewa. Padahal saat kedatangannya ke Indonesia, ia diharapkan jadi bintang timnas Indonesia.
Baca Juga: Sebut Performa Timnas Sangat Baik, Shin Tae-yong Targetkan Juara Piala AFF 2022
Agutus 2011, Ruben mendapat status WNI. Namun saat kembali Ruben gagal membela timnas U-23 Indonesia, saat seleksi namanya dicoret oleh Rahmad Darmawan sebagai pelatih.
Kini nama Ruben pun tak jelas rimbanya. Sempat bermain di kasta kelima Liga Jerman setelah tinggalkan Indonesia, Ruben kini 'hilang'.
Selanjutnya ada nama Jhonny Van Beukering. Malang betul nasib pemain berdarah Belanda yang sempat membela timnas Indonesia, Jhonny Van Beukering. Di masa tuanya, ia terpaksa jalani pekerjaan yang jauh dari sepak bola.
Nama Jhonny Van Beukering kembali jadi sorotan publik tanah air setelah kabar mirisnya diangkat salah satu media Belanda.
Kepada media Belanda, Algemeen Dagblad, Van Beukering saat ini bekerja sebagai keamanan di salah satu klub penari telanjang, De Nacht yang berlokasi di Tilburg.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam