Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Sabtu, 07 Mei 2022 | 08:17 WIB
Pria Viral yang Memaki Petugas Kepolisian (Instagram/@ckpinfo)

Seperti diketahui sebelumnya viral di media sosial pria pengendara mobil mewah memarahi petugas dengan ungkapan kasar saat dilakukan penertiban arus balik di wilayah Tasikmalaya, Jawa Barat

Dalam video yang beredar tampak beberapa petugas kepolisian tengah mengatur arus balik lalu lintas dengan pengalihan arus di Simpang 4 Pamoyanan, Ciawi Kabupaten Tasikmalaya menuju jalur Cisinga. 

Pengalihan arus ini dilakukan akibat adanya kepadatan di sekitar jalur lingkar Gentong. 

Seorang pria tiba tiba menampakkan diri dari dalam mobil mewah berwarna hitam yang terjebak arus balik tersebut dan melayangkan umpatan kekesalan kepada petugas.  

Baca Juga: Viral Pemudik dengan Mobil Mewah Murka hingga Teriaki Polisi Bodoh Gegara Tak Terima Pengalihan Arus Balik

" Hehehe suruh kesana! Gob*** kamu, suruh kesana dulu hei polisi, kita ngantri gob***" kamu," teriaknya kala itu sembari menunjuk nunjuk petugas kepolisian yang sedang bertugas. 

Berulangkali pria tersebut menunjuk nunjuk petugas kepolisian diiringi dengan makian kasar. 

Video yang dibagikan oleh pemilik akun @satlantas_polrestasikkota pada Jumat ( 6/5) tersebut pun viral dan menuai hujatan dari para warganet.

Kontributor : Ririn Septiyani

Baca Juga: Viral Bos Mobil Mewah Rudy Salim Jadi Sopir Odong-Odong, Skill Nge-Drift Bikin Penumpang Teriak Histeris

Load More