SuaraBekaci.id - Jangan memaksakan diri untuk terus berkendara jika kondisi tubuh sudah lelah. Pemudik terutama yang membawa kendaraan pribadi, disarankan untuk istirahat sejenak di rest area yang ada di sepanjang jalur mudik.
Di jalur Pantai Utara atau Pantura, Cirebon misalnya, terdapat rest area di objek wisata Taman Air Goa Sunyaragi.
Selain dapat meregangkan otot tubuh yang lelah sepanjang perjalanan, Anda pula bisa berwisata ke Goa Sunyaragi nan eksotis.
Lokasi rest area di Goa Sunyaragi sendiri terletat tepat di tepi jalan pantura Cirebon yang menjadi perlintasan pemudik dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Baca Juga: Info Mudik 2022: Jalur Sumberjaya-Kadipaten Majalengka Mulai Macet Hingga 2,5 Km
Selain menawarkan area parkir yang luas, rest area di Goa Sunyaragi dilengkapi toilet dan tempat untuk beristirahat di antara pepohonan yang rindang.
"Kami membuka area parkir sebagai tempat istirahat bagi pemudik dengan fasilitas tempat beristirahat dan toliet, sampai lahan parkir yang luas dan sejuk," kata Kepala Bagian Humas Badan Pengelola Taman Air Goa Sunyaragi (BPTAGS), Eko Ardi Nugraha.
Pihaknya pula bekerja sama dengan UMKM dan warga sekitar untuk menyediakan tempat berjualan.
"Jadi, pemudik bisa menikmati makanan khas Cirebon seperti empal gentong, tahu gejrot, maupun makanan lain," tambahnya.
Pemudik juga bisa berwisata dan berfoto di objek wisata Goa Sunyaragi yang merupakan goa karang buatan manusia tertua di Indonesia.
Baca Juga: Perayaan Idul Fitri Tahun Ini akan Bersamaan antara PP Muhammadiyah dengan Pemerintah?
Untuk ini, cukup dengan membayar tiket masuk Goa Sunyaragi seharga Rp 15.000 untuk umum dan pelajar atau mahasiswa Rp 10.000.
Berita Terkait
-
Kumpulan Ucapan Idul Fitri 2025 Menyentuh Hati, Bisa untuk Status Medsos
-
Jalur Puncak II Tidak Direkomendasikan untuk Pemudik, Polisi Ungkap Kondisi Memprihatinkan
-
45 Ucapan Idul Fitri 2025 yang Menyentuh Hati: Kirim Langsung, Tinggal Pilih!
-
Catat! Ini Prediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 2025, Siap-siap Macet?
-
Tiket Gratis Kapal Pelni Masih Tersedia, Ini Tiket dan Rute yang Tersisa
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
UMKM Papua Global Spices Berhasil Eksis di Pasar Internasional
-
BRI Sukses Raih 5 Penghargaan di Retail Banker International Asia Trailblazer Awards
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Hadirkan Beragam Kuliner dan Hiburan Menarik
-
Keberhasilan Cokelat Ndalem, Jadi Bukti BRI Sukses Naik Kelaskan UMKM
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir