SuaraBekaci.id - Nuzulul Qur'an adalah peristiwa yang amat penting dalam sejarah peradaban Islam terjadi di bulan suci Ramadhan. Nuzulul Qur'an adalah peristiwa turunnya Al-qur'an kepada Nabi Muhammad Rasulullah SAW pada malam ke-17 di bulan Ramadhan.
Sejarah dan peristiwa nuzulul Qur'an selalu diperingati setiap tahun pada hari ke-17 di bulan suci Ramadhan.
Mengutip dari Kemenenag.go.id, peristiwa, Nuzulul Qur'an erat hubungannya dengan Lailatul Qadar, yaitu malam penuh kemuliaan dan berkah pada bulan Ramadan.
Nuzulul Qur'an adalah peristiwa turunnya Al-Quran sebagai wahyu kepada Nabi Muhammad SAW. Pertama kali turunnya wahyu Al-Qur’an kepada Rasulullah SAW saat beliau tengah berada di Goa Hira, Surat Al Alaq (ayat 1-5).
Lalu, Allah SWT kembali menurun wahyu tiga tahun setelahnya melalui Surat An Nashr.
Allah SWT menurunkan Al-Qur'an di Madinah dan Makkah. Itulah mengapa, surat-surat dalam Al-qur'an terbagi dua golongan, yaitu golongan surat Makkiyah dan golongan surat Madaniyah.
Masa turunnya ayat Al-Qur’an golongan Makkiyah berlangsung 9 tahun, dan golongan surat Madaniyah berlangsung 10 tahun.
Keutamaan Nuzulul Qur'an untuk memperoleh keberkahan dari Allah SWT, mengharapkan diampuni segala dosanya, mendapat pahala berlipat-lipat.
Menurut sebagian para ulama amalan pertama dan utama adalah membaca Al-Qur’an, memperbanyak baca Al-Qur’an, sehingga mendapatkan pahala dan kemuliaan yang berlimpah.
Baca Juga: 4 Amalan Malam Nuzulul Quran Sesuai Sunnah, Lakukanlah Malam Ini Tepat 17 Ramadhan 1443 H
Amalan berikutnya melakukan Itikaf, yaitu berdiam diri di masjid, sesuai ketentuan Itikaf seraya membaca Al-qur'an, berdzikir, berdoa, dan melaksanakan shalat malam, seperti shalat sunat Tahajut, shalat hajat, dll.
Memperbanyak shalat malam adalah amalan baik yang diamalkan pada malam nuzul Qur’an, selanjut memperbanyak do’a sesuai hajat adalah juga bagian dari amalan pada malam nuzul Qur’an.
Peristiwa nuzulul Qur’an juga identik dengan malam lailatul qadar, amal kebajikan yang dikerjakan semalam berbanding dengan seribu bulan, bahkan sebagian ulama berpandangan malam nuzul Qur’an itulah malam laitul qadar atau malam lailatul qadar itulah Al-Qur’an diturunkan pertama kali sehingga disebut malam lalilatul Qadar amalam kemulian melampui seribu bulan lamanya bagi suatu amal kebaikan.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Apresiasi Prestasi Indonesia Raih Posisi Runner-Up SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Nasional
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee
-
KPK Panggil Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Bekasi
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai
-
Kritik Pedas PDIP: Mengapa KPK Kejar Rieke Diah, Tapi Kasus Rp2,7 Triliun 'SP3'