SuaraBekaci.id - Sejumlah warganet menumpahkan rasa protes mereka melihat video pendek yang memperlihat salah satu penggawa timnas Indonesia di Piala AFF 2020, Witan Sulaeman pulang ke kampung halamannya dengan mobil bak terbuka.
Witan bersama keluarga besarnya dalam video yang diunggah akun Instagram @jurnalwarga nampak menaiki mobil bak terbuka warna hitam.
Melihat video tersebut, sejumlah warganet meminta PSSI untuk bisa lebih memperhatikan para pemainnya.
"Kok kayak gak ada harganya amat ya, padahal dah berjuang mati matian demi negara...gimana nih PSSI,"tulis akun @kom***
"gimana nih @pssi," timpal akun yang lain, @wah***
"Hati-hati, itu aset bangsa," tambah akun lainnya, @gat***
"Jangan lupa memakai pelindung kepala , karna kalau tidak memakai pelundung kepala(helm) maka polisi wajib menilang," tulis akun @mem***
Namun ada juga yang menyebut bahwa di dalam video tersebut menunjukkan Witan adalah sosok pesepak bola yang selalu rendah hati.
"Selalu rendah hati ya bro," tulis akun @rin***
Baca Juga: Witan Sulaeman Naik "Kendaraan Khusus" Saat Pulang Kampung ke Palu
Video Witan itu sendiri baru di-posting pada hari ini, Jumat (7/1/2021). Dua jam diupload, video ini sudah mendapat 125 like dari pengguna akun di Instagram.
Video ini sendiri pertama kali diposting akun Facebook Oebbah Amien.
Di kendaraan terbuka itu, Witan tampak bersama dengan sang ayah, Humaidi, ibu serta adik-adiknya. Perekam video juga menyebut nama adik Witan, Ikhsan Ramos.
Dalam video, Witan yang menggunakan sweater hitam tampak hanya berdiam.
Witan Sulaeman pulang ke kampung halamannya, Palu untuk berkumpul bersama keluarganya di Jalan Ganogo, Kelurahan Nunu, Kota Palu usai berlaga di Piala AFF 2020.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
BRI Perluas Program Desa BRILiaN ke 5.000 Desa, Konsisten Dukung Ekonomi Berkelanjutan
-
Ini Jumlah Pejabat yang Dilantik Menteri Purbaya Hari Ini
-
Polda Metro Jaya Kejar 7 Musuh Warga Jakarta, Tangerang, Bekasi, dan Depok
-
5 Fakta Pesawat Smart Air Mendarat Darurat di Laut
-
Program Ini Sekolahku di Aceh Tamiang: Wujud Komitmen BRI dalam Tanggap Bencana Sumatera