SuaraBekaci.id - Setelah motif Balap MotoGP hadir dalam Yamaha MX King 150 untuk merayakan enam dekade Yamaha di MotoGP.
Kini Yamaha menghadirkan kembali Sport Scooter dari keluarga Maxi Yamaha, All New Yamaha Aerox 155 Connected ABS. Masih dengan livery atau motif balap World GP 60th Anniversary.
Untuk bodi All New Aerox 155 Connected ABS (sistem anti rem terkunci), aura sporty terasa begitu kuat melalui kombinasi warna putih yang dominan dengan sentuhan garis merah yang membentang di sisi kanan dan kiri bodi motor.
Pada garis merah tadi, turut diaplikasikan grafis "Speed Block" yang menjadi simbol dan identitas dari Yamaha Racing Team.
Tidak hanya di sektor bodi, di bagian pelek motor (cast wheel) All New Yamaha Aerox 155 Connected ABS juga diberi sentuhan kelir emas.
Bukan tanpa alasan, pemberian warna emas ini untuk merepresentasikan kedigdayaan Yamaha dalam memenangkan ratusan titel kejuaraan di ajang World Grand Prix sejak 6 dekade terakhir.
Pengaplikasian livery spesial pada All New Aerox 155 Connected ABS, dinilai akan semakin mempertegas eksistensinya sebagai Maxi Sport Scooter.
Yaitu sebuah motor matik yang mampu memberikan sensasi berkendara ala motorsport.
Sensasi ini tentunya tersaji melalui desain tajam yang agresif dan performa mesin dengan Power to Weight Ratio (PWR) tertinggi di kelasnya.
All New Yamaha Aerox 155 Connected ABS dengan Yamaha World GP 60th Anniversary livery akan mulai tersedia di diler mulai hari ini, Senin (4/10/2021), dan dipasarkan Rp 29,9 juta on the road (OTR) Jakarta.
Perlu diketahui, Yamaha World GP 60th Anniversary sendiri adalah livery yang mengusung konsep "The Racing Blood of Yamaha".
Livery ini tidak hanya menggambarkan karakter dan jiwa Yamaha yang kental dengan dunia Motorsport, namun "Spirit of Challenge" atau semangat Yamaha dalam mengarungi kompetisi kejuaraan World Grand Prix selama 60 tahun terakhir.
Berawal pada 1961, Yamaha sukses membukukan 511 titel kemenangan di berbagai level kejuaraan hingga 2020.
Sebelumnya, penghormatan sejarah 60 tahun keikutsertaan Yamaha di kejuaraan World Grand Prix telah dilakukan Maret 2021, lewat livery YZR-M1 Yamaha World Grand Prix 60th Anniversary saat sesi tes pramusim kedua MotoGP di Qatar.
Livery ikonik yang penuh jejak sejarah perjalanan balap Yamaha ini turut ditampilkan pada motor YZF-R1s yang berlaga di kejuaraan World Super Bike (WSBK) dan FIM Endurance World Championship untuk musim balap 2021.
Tepatnya, pada putaran kesembilan kejuaran World Superbike atau WSBK seri Catalunya, Spanyol, dan putaran ke-3 FIM Endurance World Championship (EWC) di Prancis.
"Jika sebelumnya livery ini telah disematkan pada Yamaha MX King 150, kini pencinta Maxi Yamaha pun dapat merasakan semangat juara itu melalui kehadiran All New Aerox 155 Connected ABS Yamaha World GP 60th Anniversary livery di awal Oktober ini," jelas Antonius Widiantoro, Manager Public Relation, YRA & Community, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.
Desain Yamaha World GP 60th Anniversary livery terinpirasi dari motor balap Yamaha yang melegenda, Yamaha YZR 500 (0W48) era Kenny Roberts menjadi juara MotoGP pada 1980-an.
Berita Terkait
-
Adu Harga Yamaha XMAX dan Honda Forza Maret 2025, Cocok untuk Touring Lebaran
-
Berburu Motor Keren untuk Lebaran? Intip Harga Yamaha Aerox Bekas per Maret 2025
-
Yamaha Kembali Sajikan Dealer dengan Konsep Premium, Manjakan Konsumen Kota Kembang
-
Yamaha Resmikan Flagship Shop di Bandung
-
Adu Yamaha Gear Ultima vs Honda BeAT, Mulai Harga Hingga Spesifikasi
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Hadirkan Beragam Kuliner dan Hiburan Menarik
-
Keberhasilan Cokelat Ndalem, Jadi Bukti BRI Sukses Naik Kelaskan UMKM
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir
-
Bekasi Banjir Pilih Ngungsi ke Hotel, Istri Walkot Bekasi: Cuma Sebentar
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah