SuaraBekaci.id - Boneka ikonik Squid Game jadi inspirasi para beauty blogger. Seperti diketahui, serial 'Squid Game' menghadirkan salah satu ikon yang unik dan seram, sebuah boneka anak perempuan raksasa.
Kehadiran boneka raksasa ini belakangan menginspirasi pengguna media sosial untuk membuat konten. Tak terkecuali beauty blogger juga content creator Filipina, Aldris Bonjen Sundiam.
Lewat akun TikTok @ur_fujicko, Aldris membuat video makeup menjadi boneka yang sangat ikonik itu. Dia menghabiskan waktu 10 jam untuk membuat makeup serta video tersebut.
Aldris memulai videonya dengan tampil misterius mengenakan jaket ala pasukan pembunuh di "Squid Game". Dia lantas membuat transisi untuk menampilkan riasannya hingga akhir.
Baca Juga: Drakor Squid Game Lagi Digandrungi, Ini Pesan Psikologis yang Bisa Dipetik
Tak lupa wanita cantik itu menggambar busana khas karakter boneka raksasa yang terdiri dari perpaduan baju lengan pendek warna kuning serta dress rompi oranye.
Aldris mengakhiri videonya dengan membuat cipratan darah di bagian wajah dan depan tubuh sambil diiringi suara tembakan. Dia lantas memamerkan wajah senyum sinis ke arah kamera.
Usaha Aldris membuat makeup karakter ini ternyata tidak sia-sia. Pasalnya, videonya berhasil viral dan ditonton hingga 23 juta kali hingga artikel ini dibuat pada Rabu (29/9/2021).
Puluhan ribu komentar dari warganet pun ikut mewarnai unggahan tersebut. Warganet ramai memuji hasil makeup Aldris yang berhasil membuat mereka merinding ketakutan.
"Ya Tuhan. Darah di mata membuatnya semakin mengerikan," kata seorang warganet.
Baca Juga: Youtuber Ini Tolak Tawaran Jadi Figuran Telanjang di Squid Game, Bayarannya Rp60 Juta
"Kece banget (emoji menangis), tapi gue terkejut pas ada darahnya," komentar yang lain.
"Keren, tapi gue jadi takut," sambung warganet lagi.
"Ini menakutkan tapi sangat bagus," ujar warganet lain dalam Bahasa Inggris.
"Ekspresinya waktu habis nembak terus senyum berasa kayak psychopath an***," tutur lainnya.
"Seketika mematung nahan nafas (emoji menangis)," tulis warganet lain menambahkan.
Video Boneka Squid Game jadi Inspirasi Beauty Blogger lihat di SINI
Berita Terkait
-
Kalahkan Squid Game, The Trauma Code Awet di Posisi 3 Besar Global Netflix
-
Lee Joo Shil, Aktris Pemain Squid Game 2 Meninggal Dunia Usai Lawan Kanker
-
Pemain Squid Game 2, Lee Joo Shil Meninggal Dunia Akibar Kanker Perut
-
Netflix Akhirnya Umumkan Jadwal Tayang Squid Game Season 3
-
Squid Game 3 Resmi Tayang Mulai 27 Juni 2025 di Netflix
Tag
Terpopuler
- Blak-blakan Sindir Gibran Malas Membaca, Inayah Wahid: Kenapa Bapak Gak Menjadikan Aku Wapres?
- Usai Ramai Pagar Laut, PIK 2 Bagi-bagi Sembako ke Warga, AGRA: Upaya Pembungkaman
- Kekayaan Agus Andrianto di LHKPN, Menteri yang Berani Copot Semua Pejabat Imigrasi Soetta usai Kasus Pungli WNA China
- Siapa Luke Xavier Keet? Pemain Keturunan Sudah Salaman dengan Erick Thohir, Masuk Skema Patrick Kluivert?
- Nama Harvey Moeis Terseret Usai KPK Umumkan Harta Kekayaan Raffi Ahmad
Pilihan
-
DPR Heran Tak Ada Target Lolos Piala Dunia 2026 dalam Paparan Kemenpora dan PSSI: Sudah Menyerah?
-
Terbongkar! Naturalisasi Ole Romeny Bukan untuk Loloskan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026!
-
57 Tenaga Medis di Berau Kehilangan Pekerjaan, Layanan Kesehatan Terdampak
-
Tukin Dosen ASN Tak Cair, Ratusan Dosen ISI Solo Gelar Unjuk Rasa
-
Remaja di Berau Diserang Buaya Saat Bermain di Sungai, Selamat Berkat Pamannya
Terkini
-
Gas 3 Kg Langka, Jerit Warga Bekasi: Pemerintah Jangan Bikin Kami Susah Terus!
-
Legislator Desak Pemkot Bekasi Gercep Soal Tower BTS di Atas Rumah Warga
-
Belasan Rumah di Bekasi Utara Dijual Imbas Tower BTN Berdiri Kokoh
-
Pak Dedi Mulyadi Tolong! Warga Bekasi Ketakutan Mati Tertimpa Tower BTS
-
Bahaya! Fenomena di Bekasi: Tower BTS Dibangun di Atas Rumah Warga