SuaraBekaci.id - Omih Kurniasih, seorang perempuan tewas terbakar di Muara Gembong Bekasi, Jawa Barat. Omih Kurniasih tewas terbakar di rumahnya sendiri. Saat itu rumahnya juga kebakaran.
Omih Kurniasih tak bisa menyelamatkan diri karena terjebak. Rumah Omih Kurniasih di Kampung Biyombong RT 001 RW 001, Desa Pantai Bahagia, Kecamatan Muara Gembong, Kabupaten Bekasi. Kejadian itu, Selasa (3/8/2021) malam.
Omih Kurniasih berusia 49 tahun. Kapolsek Muara gembong, Iptu Taufik Hidayat mengatakan, kebakaran terjadi terjadi sekira pukul 20.00 WIB.
Insiden kebakaran ini menelan seorang korban jiwa lantaran dirinya terjebak hingga tidak bisa menyelamatkan diri.
Baca Juga: 4 Strategi Pj Bupati Bekasi Percepat Vaksinasi COVID-19
"Kebakaran itu terjadi sekitar pukul 20.00 WIB, satu orang meninggal dunia," kata Taufik, ketika dikonfirmasi, Rabu (4/8/2021).
Menurutnya, dari hasil pemeriksaan saksi-saksi, api diduga berasal dari api lilin yang menyambar ke kasur tempat tidur korban.
Korban tidak bisa menyelamatkan diri karena menderita sakit stroke dari kobaran api.
Sementara itu, kata dia, suami dan anak korban sedang berada di depan rumah tak bisa menyelamatkan korban karena kobaran api sudah membesar.
"Suami dan anak korban yang saat itu sedang berada di depan rumah mendegar suara barang yang terbakar dari dalam rumah. Setelah di cek ternyata kobaran api sudah menyala sangat besar," ungkapnya.
Baca Juga: Heboh Data KTP Warga Bekasi Dipakai Orang Asing untuk Vaksin, NIK WNA sama dengan WNI?
Lalu, lanjut Taufik, sontak secara spontan suami dan anak korban bertiak langsung meminta bantuan kepada warga guna memadamkan api.
Setelah beberapa jam api padam, warga yang membantu memadamkan kobaran api langsung mengecek keadaan di dalam rumah. Saat itu pula mendapati korban yang berada di dalam kamar sudah tak tertolong.
"Korban meninggal dunia terbakar cukup parah," katanya.
Kemudian, setelah mendapati laporan adanya insiden kebakaran, Kepolisian Polsek Muaragembong mendatangi tempat kejadian.
Jenazah korban juga langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bekasi untuk dilakukan visum.
Taufik menuturkan, pihaknya akan melakukan penyelidikan kasus kebakaran ini untuk mengungkap penyebab pasti kebakaran tersebut.
Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Polres Metro Bekasi bersama Polsek Muara Gembong telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) guna penyelidikan lebih lanjut.
Kontributor : Imam Faisal
Berita Terkait
-
Cahya Supriadi Semakin Termotivasi usai Emil Audero Resmi Jadi WNI
-
Cek Fakta: Video Banjir di Bekasi Setinggi 4 M Tenggelamkan Perumahan Elit
-
Cek Fakta: Banjir di Bekasi Rendam Rumah Elit Setinggi 4 Meter
-
Banjir Bekasi Mengkhawatirkan, Prabowo Langsung Bertindak! Apa yang Dilakukannya?
-
114 Sekolah di Bekasi Rusak Diterjang Banjir, Pimpinan X DPR: Komplit Sudah Penderitaan Siswa
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
UMKM Papua Global Spices Berhasil Eksis di Pasar Internasional
-
BRI Sukses Raih 5 Penghargaan di Retail Banker International Asia Trailblazer Awards
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Hadirkan Beragam Kuliner dan Hiburan Menarik
-
Keberhasilan Cokelat Ndalem, Jadi Bukti BRI Sukses Naik Kelaskan UMKM
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir