SuaraBekaci.id - Mantan pacar datang ke pesta pernikahan bukan hal baru. Tapi perempuan ini dipuji karena menjaga sikap saat mantan pacarnya datang.
Pengantin wanita banjir pujian karena menjaga perasaan sang suami. Hal itu beredar dalam sebuah video yang memperlihatkan seorang pria yang datang ke sebuah pernikahan. Disebutkan dalam video tersebut, pria itu menghadiri pernikahan mantan kekasihnya.
Dilansir Suara.com, dalam video tersebut terlihat seorang pria yang bersalaman dengan kedua orang tua mempelai. Pria itu tampak akrab dengan kedua orang tua sang mempelai.
Dirinya tampak mengenakan kemeja bermotif dan bersalaman dengan kedua orang tua mempelai. Dituliskan dalam video tersebut, pria itu merupakan mantan kekasih mempelai wanita.
Keduanya pernah menjalin hubungan selama lima tahun. Akan tetapi, keduanya tak berakhir di pelaminan. Pria tersebut harus menjadi tamu undangan di pernikahan tersebut.
"Yang pacarin 5 tahun bakalan kalah dengan yang selalu ada dan yang selalu ada bakalan kalah dengan yang ngasih kepastian," tulis keterangan video tersebut, dikutip Suara.com.
Dalam video tersebut, pria itu terlihat mencoba akrab dengan kedua mempelai.
Bahkan, pengantin pria pun tampak mencoba akrab dengan mantan kekasih istrinya itu.
Kedua pria itu terlihat saling berpelukan dan bersalaman.
Baca Juga: Pria Ungkap Beda Pizza Harga Rp15 Ribu dengan Rp1 Juta, Publik Malah Emosi Lihat Endingnya
Sementara itu, pengantin wanita mencoba menjaga sikapnya di samping suaminya.
Pria tersebut tampak mencoba mendekati mempelai wanita. Namun, mempelai wanita langsung menghindarinya.
Sikap mempelai wanita langsung disorot publik. Mereka salut dengan sikap pengantin wanita kepada mantannya.
Video unggahan tersebut langsung mencuri perhatian warganet. Mereka ikut menanggapi sikap pengantin wanita.
"Ini baru pengantin ceweknya pinter, nggak ada drama peluk-peluk cium-cium," balas warganet.
"Cinta itu bukan soal materi, yang berjuang untuk menhalalkannya dengan upaya yang keras," komentar warganet.
"Ceweknya bener-bener ngejaga hati suaminya," timpal warganet.
Berita Terkait
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Apa itu TheoTown? Game Viral yang Bisa Simulasikan Rasanya Jadi Pemimpin Rezim
-
Ulasan Novel Pengantin Remaja: Membuka Tabir Realita Pernikahan Dini
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi