Kronologis Remaja 14 Tahun yang Tewas karena Aksi Tawuran di Gabus, Orang Tua Korban: Anak Saya Rajin Mengaji

"Kalo menurut saya salah sasaran, anak saya Alhamdulillah gak pernah yang namanya ikut tawuran, anak saya kan pesantren, rajin ngaji juga,"

Galih Prasetyo
Rabu, 06 April 2022 | 07:09 WIB
Kronologis Remaja 14 Tahun yang Tewas karena Aksi Tawuran di Gabus, Orang Tua Korban: Anak Saya Rajin Mengaji
Ilustrasi tawuran/penganiayaan (Pixabay)

Kondisi DA tidak ditemukan bekas luka sayatan, namun bagian dada dan mata terlihat lebam.

"Di mata sama dada lebam, yang di dada hancur di dalamnya, jadi udah sempet keluar darah dari hidung," ujarnya.

Nurdin mengaku sudah mendapatkan orang yang dinilai melakukan kekerasan terhadap anaknya.

"Alhamdulillah saya temukan dalam waktu singkat, dan dia mengakui perbuatannya," ucapnya

Baca Juga:Heboh Video Tawuran di Bypass Ketaping Menuju Kampus Unand, Netizen Desak Polresta Padang Turun Tangan

Terduga pelaku juga mengakui saat itu sempat menginjak- injak DA.

"Anak saya digedigin (dipukulin) sama dia, dan diinjak-injak, saya tau persis karena saya nanya sama pelakunya langsung" ungkapnya.

Pihak keluarga juga berharap kasus tersebut bisa segera ditindaklanjuti oleh pihak berwajib.

Kontributor : Rendy Rutama Putra

Baca Juga:Disdikpora Bantul Izinkan Penyebutan Nama Sekolah yang Terlibat Tawuran atau Kejahatan Jalanan, Ini Alasannya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak