Kronologis Kabar Armand Maulana Meninggal Dunia

Armand Maulana membenarkan kabar meninggal dalam berita tersebut.

Pebriansyah Ariefana
Jum'at, 12 Februari 2021 | 11:32 WIB
Kronologis Kabar Armand Maulana Meninggal Dunia
Armand Maulana bersama istri dan anaknya [Instagram/armandmaulana04]

SuaraBekaci.id - Kabar Armand Maulana meninggal dunia dibantah. Namun dari mana kabar Armand Maulana meninggal dunia?

Faktanya, Armand Maulana masih hidup. frontman band GIGI itu masih sehat hingga saat ini.

Armand Maulana kaget dengan kabar yang diterimanya dari media sosial. Tak ingin terjadi simpang siur berita Armand Maulana meninggal, ia pun memberikan klarifikasi.

"Ini teh kenapa heh? Tiba-tiba handphone saya jadi ramai terus orang bertanya apakah saya baik-baik saja. Alhamdulillah ya Allah saya masih baik, sehat," kata Armand Maulana dalam video di Instagram, Kamis (11/2/2021).

Baca Juga:Heboh Kabar Armand Maulana Meninggal Dunia

Suami Dewi Gita itu menerangkan, rumor Armand Maulana meninggal dunia ini bermula dari pemberitaan media online.

Namun disalahartikan oleh warganet sehingga mengira Armand Maulana meninggal dunia.

"Instagram ramai, ternyata gara-gara ini. 'Salah Satu Musisi Tanah Air Meninggal dunia, Armand Maulana: Ya Allah'," demikian judul berita tersebut.

Judul berita ini kemudian dijadikan latar postingan TikTok salah satu penggunanya sambil menuliskan, "Ini masih belum pasti kan? Nggak terima, ya Allah gue nunggu dia pinang."

Armand Maulana membenarkan kabar meninggal dalam berita tersebut.

Baca Juga:Diikuti 4000 Peserta, PDGI Sukses Gelar Indonesia Virtual Dental Expo

Namun bukan dirinya yang wafat, melainkan seorang temannya.

"Ini bukan hoax, tapi salah baca," kata pelantun "11 Januari" ini.

"Coba deh, baca baik-baik. Bukan saya yang meninggal. Tapi saya itu, punya teman baik, dulu zaman di Bandung dan dia juga penyanyi kemudian meninggal. Terus saya Insta Story, selamat jalan sahabatku," katanya menjelaskan.

Belajar dari salah paham ini, Armand Maulana meminta masyarakat lebih detail membaca isi berita.

Bukan hanya sekadar melihat judul dan langsung disebarluaskan.

"Jadi beginilah kalau baca selewat, please budayakan membaca supaya tidak banyak berita yang salah arti," imbuhnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini