SuaraBekaci.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali menghadirkan kemudahan bagi masyarakat melalui penjualan tiket reguler konser Bryan Adams “Roll With The Punches Live in Jakarta 2026” yang dapat diakses langsung melalui aplikasi BRImo.
Konser penyanyi legendaris asal Kanada tersebut akan digelar pada 3 Februari 2026 di Beach City International Stadium, Jakarta. Dikenal dengan lagu-lagu klasik seperti Heaven, Please Forgive Me, dan (Everything I Do) I Do It for You, Bryan Adams akan membawa nuansa nostalgia dan energi positif bagi para penggemar musik lintas generasi.
Melalui kolaborasi antara BRI, Rajawali Indonesia, Motion Live, dan FasTix Ticket sebagai mitra penjualan resmi, pembelian tiket kini menjadi semakin mudah dan praktis melalui fitur “Tiket Konser” di aplikasi BRImo.
Corporate Secretary BRI Dhanny menyampaikan bahwa dukungan BRI terhadap konser Bryan Adams ini merupakan strategi dalam memperkuat layanan digital yang relevan dengan gaya hidup masyarakat modern.
“BRI terus berupaya menghadirkan kemudahan bagi nasabah melalui inovasi digital. Penjualan tiket konser Bryan Adams melalui BRImo menjadi salah satu wujud nyata dari transformasi tersebut, di mana nasabah dapat menikmati pengalaman bertransaksi sekaligus menikmati hiburan dengan cara yang mudah dan aman,” ujar Dhanny.
Lebih lanjut, Dhanny menambahkan bahwa BRI tidak hanya fokus pada kemudahan transaksi keuangan, tetapi juga ingin menjadikan BRImo sebagai platform digital yang menghadirkan berbagai pengalaman gaya hidup dalam satu genggaman.
“BRImo kami posisikan sebagai one-stop digital lifestyle app yang tidak hanya berfungsi untuk kebutuhan finansial, tetapi juga memberikan akses terhadap berbagai layanan hiburan dan gaya hidup lainnya,” imbuhnya.
Melalui dukungan layanan transaksi di BRImo, Dhanny mengungkapkan bahwa BRI berkomitmen untuk terus memperluas akses layanan digital yang mendukung aktivitas nasabah dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk kemudahan dalam menikmati hiburan berkualitas.
Tiket konser Bryan Adams tersedia dalam beberapa kategori, yaitu:
Baca Juga: BRI Dorong Ekonomi Hijau Lewat Pameran Tanaman Hias Internasional Terbesar
- VIP (Rp3.750.000) – Area duduk eksklusif dengan pandangan terbaik di area tengah.
- CAT 2 (Rp2.750.000) – Area duduk bernomor dengan posisi strategis.
- CAT 3 A/B/C (Rp1.150.000) – Area duduk bernomor yang terbagi menjadi tiga zona.
Seluruh tiket bersifat reserved seating, dan nomor kursi akan dikirimkan maksimal tiga hari sebelum acara. Tiket yang telah dibeli bersifat non-refundable dan non-exchangeable.
Untuk membeli tiket reguler melalui BRImo, nasabah dapat mengikuti langkah mudah berikut:
- Buka aplikasi BRImo dan pastikan telah menggunakan versi terbaru.
- Pilih menu “Lifestyle”, kemudian klik “Tiket Konser”.
- Pilih “Bryan Adams – Roll With The Punches Live in Jakarta 2026”.
- Pilih kategori tiket dan jumlah yang diinginkan.
- Lakukan pembayaran langsung melalui BRImo menggunakan saldo rekening BRI.
- E-tiket akan dikirimkan melalui email terdaftar setelah transaksi berhasil.
Selain Bryan Adams, konser ini juga akan menghadirkan Ari Lasso sebagai special guest, menambah warna dalam pergelaran musik internasional yang dinanti banyak penikmat musik di Indonesia.
Untuk informasi lebih lanjut dan pembelian tiket, nasabah dapat mengunjungi bri.id/bribryanadams atau langsung mengakses fitur “Tiket Konser” di aplikasi BRImo.***
Berita Terkait
-
BRI Dorong Ekonomi Hijau Lewat Pameran Tanaman Hias Internasional Terbesar
-
BRI Pertahankan Tren Positif Kinerja Keuangan Lewat BRIVolution Reignite
-
BRI Salurkan KUR Rp130,2 Triliun hingga September 2025 untuk Perluas Akses Pembiayaan
-
BRI Apresiasi Desa BRILiaN Lawang Bukittinggi untuk Kiprahnya Mendorong Ekonomi Desa
-
Kick-Off HUT ke-130 BRI: Satu Bank Untuk Semua, Satu Semangat Indonesia
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi