SuaraBekaci.id - Kasus pelecehan seksual dialami DK (50) di Jalan Kalibaru Timur, Kalibaru, Medan Satria, Kota Bekasi. Ia tiba-tiba didekap seorang pengamen, Senin (31/7).
Video rekaman CCTV saat pelaku melakukan pelecehan kepada korban sempat viral di laman sosial media.
DK menceritakan, peristiwa itu terjadi saat dirinya sedang mencuci gelas kotor sekitar pukul 17.09. Ia hendak menutup warung kopi miliknya.
Saat itu, pengamen tersebut kemudian menghampirinya dari pintu samping warung, membeli sebatang rokok, kemudian berlalu.
Baca Juga: Heboh Kasus Pelecehan Anak, Rachel Vennya Gak Heran Banyak Yang Pilih Childfree: Makin...
“Awalnya pelaku mau beli rokok, saya sedang nyuci gelas di belakang warung karena warung mau nutup,” kata DK, saat ditemui, Kamis (3/8).
DK kembali mencuci beberapa gelas kotor. Tiba-tiba pelaku kembali menghampirinya dan langsung mendekapnya dari arah belakang.
“Terus dia dari belakang nyekap saya gitu gitu, terus saya bangun berontak, terus saya teriak minta tolong tolong gaada yang denger,” ujarnya.
Sambil berusaha melepaskan dirinya dari dekapan pelaku, DK berteriak meminta pertolongan. Namun, suasana sekitar memang seedang sepi, sehingga tak ada yang menolongnya.
Pelaku kemudian melepaskan dekapannya dan segera berlalu. Sementara DK masih berteriak meminta tolong.
Baca Juga: Ada Bukti, Pinkan Mambo Tetap Tak Percaya Sepenuhnya soal Pelecehan MA: Tak Lihat Pakai Mata Sendiri
"Pelaku enggak ngomong apa-apa saya langsung berontak. Minta tolong terus warga belum tahu masih sepi, pas saya ke depan bilang ke tetangga, tetangga teriak,"
Tak lama kemudian, warga sekitar yang mendengar teriakannya langsung mengejar pengamen tersebut. Pelaku yang baru berjalan sekitar 10 meter itu berhasil diamankan.
Pelaku saat diamankan oleh warga sekitar rupanya sedang asyik makan jeruk di pedagang buah yang berlokasi tak juah dari rumah korban DK.
"Pelakunya sudah sampai tukang buah, dikejar sama anak-anak bengkel sini, ditarik, digebukin. Katanya pelaku itu sempat makan jeruk," ujarnya.
Warga yang emosi kemudian langsung menghujani pelaku dengan bogem mentah. Namun setelah dipukuli, pelaku dibiarkan lolos begitu saja.
Sampai saat ini korban tidak membuat laporan ke pihak kepolisian. Namun, DK mengaku jajaran kepolisian dari Polres Metro Bekasi Kota telah mendatangi lokasi dan meminta keterangannya.
Terpisah, Kapolsek Medan Satria, Kompol Nur Aqsha Ferdianto membenarkan peristiwa tersebut. Pihaknya yelah mendatangi lokasi, namun korban tidak berkenan untuk membuat laporan atas kasus tersebut.
“Sudah saya bantu arahkan ke Polres, cuma keluarga maupun korban tidak mau membuat laporan, kita cek tkp, betul kejadiannya di kalibaru,” ujar Aqsha.
Kontributor: Mae Harsa
Berita Terkait
-
5 Potret Septi Pengamen Viral yang Gendong Anak Malam-malam, Kini Masuk TV
-
5 Rekomendasi Toko Dessert di Kota Bekasi, Pemilik Sweet Tooth Harus Tahu
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
40 Siswa Madrasah Ditetapkan Sebagai Duta Moderasi Beragama
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa