SuaraBekaci.id - Warga di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat diminta untuk waspada terkait ancaman bencana gempa yang akan datang. Hal ini disebabkan wilayah Kabupaten Bekasi menjadi satu dari wilayaj di Jawa Barat yang bisa terdampak gempa akibat sesar baribis.
Menurut Penjabat Bupati Bekasi, Dani Ramdan, ada sejumlah wilayah di kabupaten Bekasi yang berpotensi mengalami dampak gempa akibat sesar baribis.
Dani Ramdan mengatakan potensi bencana seperti harus bisa diantisipasi warga dan Pemkab Bekasi.
"Ternyata berdasarkan data tata ruang kita, ditemukan beberapa kecamatan ada sesar baribis. Ini punya potensi sebagai gempa dan harus diantisipasi," seperti dikutip dari Antara.
Menurut Dani, Sesar Baribis merupakan sesar aktif yang bisa memicu aktivitas gempa di daerah Jakarta dan sekitarnya.
Menurut Dani Ramdan seperti dilihat dari unggahan Bekasi24jam--jaringan Suara.com, salah satu kecamatan yang terletak tepat di atas sesar aktif ini yakni kecamatan Cibitung.
Kecamatan Cibitung dikenal sebagai kawasan yang memiliki banyak pemukiman penduduk dan pabrik. Namun menurut Dani, potensi ancaman gempa hingga kini masih sulit untuk diprediksi.
”Gempa adalah bencana yang sulit diprediksi karena belum ada teknologi yang bisa memprediksi bencananya sebesar apa dan kapan serta dimananya," kata Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Provinsi Jawa Barat tersebut.
Meski begitu, Dani meminta semua pihak, baik masyarakat ataupun pihak pemerintah untuk meningkatkan kesiapan dan kewaspadaan terhadap bencana seperti gempa bumi.
Baca Juga: Penjelasan BMKG Soal Gempa Kuningan Subuh Tadi, Diduga Akibat Sesar Baribis
Berita Terkait
-
Penjelasan BMKG Soal Gempa Kuningan Subuh Tadi, Diduga Akibat Sesar Baribis
-
5 Fakta Mengejutkan Sesar Baribis, Gempa Besar Mengancam Jakarta dan Sekitarnya
-
Mengenal Apa Itu Sesar Baribis, Jakarta Terancam Diguncang Gempa Besar!
-
BMKG Benarkan Sesar Baribis di Selatan Jakarta Aktif, Begini Respon Anies Baswedan
-
Sesar Baribis Berpotensi Picu Gempa di Selatan Jakarta, Upaya Mitigasi Harus Dipersiapkan
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi