
SuaraBekaci.id - Seorang bule asal Inggris yang juga Direktur Pelaksana pada The Association of British Muslims, Paul Salahuddin Armstrong mengirim ucapan belasungkawa untuk Ridwan Kamil dan keluarga yang kehilangan putera sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz.
Lewat kanal Youtube miliknya, Paul Salahuddin Armstrong mengirim ucapan duka mendalam untuk Ridwan Kamil dan keluarga. Video itu juga ia bagikan di akun Twitter miliknya.
Paul mendoakan agar Eril ditempatkan di surga tertinggi dan berada di sisi Nabi Muhamaad SAW.
"Saya turut berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada sahabat saya, Ridwan Kamil dan keluarganya atas berpulangnya Eril," tulis Paul.
Baca Juga: Selebgram Dihujat karena Ajak Selfie Ridwan Kamil yang Masih Berduka
"Semoga Allah memberikan Eril tempat di surga tertinggi, di sisi Nabi Muhammad SAW, Amin," tambahnya.
Di video di kanal Youtube miliknya, Paul menuturkan rasa sedih yang ia alami karena kabar duka dari Ridwan Kamil. Ia sangat tahu bahwa kesedihan yang dialami Ridwan Kamil dan keluarga sangat mendalam dan semua orang merasakan kesediha itu.
Sekedar informasi, Paul merupakan salah satu pemuka muslim di Inggris. Ia menjabat sebagai Direktur Pelaksana pada The Association of British Muslims.
Beberapa jam setelah tiba di Indonesia, kemarin, Jumat (3/6/2022), Ridwan Kamil unggah doa terbaiknya untuk Eril di akun Instagram pribadinya.
"Wahai Sungai Aare, sebagai sesama mahluk Allah SWT, aku titipkan jasad anak kami kepadamu," tulis Ridwan Kamil.
Baca Juga: Teuku Wisnu Unggah Video Ridwan Kamil Susuri Sungai Aare, Pukat UGM Komentar Soal Haryadi Suyuti
"Sudah kukumandangkan adzan terbaikku dihadapanmu. Bahagiakan dia dalam keindahanmu. Selimuti dia dalam kehangatanmu. Lindungi dia dalam kemegahanmu. Sucikan dia dalam kejernihanmu. Jadikan doa-doa kami menjadi cahaya penerang jasad syahidnya di dasarmu."
"Engkau sudah ditakdirkan sebagai tempat terindah dan terbaik baginya untuk bertemu dengan pemilik sejatinya, Allah SWT,"
"Berjanjilah padaku, wahai Sungai Aare,"
Ridwan Kamil juga meminta maaf jika selama Eril hidup ada kekhilafan dan kesalahan yang pernah dilakukan.
"Innalilahi wainna illaihi rajiun, Dengan ini kami secara resmi melepas dan mengikhlaskan sepenuh hati atas berpulangnya anak kami tercinta ananda Emmeril Kahn Mumtadz. Mohon dimaafkan, jika semasa hidupnya ada kekhilafan dan kesalahan,"
Berita Terkait
-
Pengacara Revelino Tuwasey Singgung Tahi Lalat saat Bicarakan Keperawanan Lisa Mariana
-
Lisa Mariana Bongkar Watak Asli Ridwan Kamil: Mengayomi Semua Wanita!
-
Lisa Mariana Dituduh Hamil Duluan Sebelum Bertemu RK, Begini Hitung-hitungan Versi Richard Lee
-
Atalia Praratya Pergoki Chat Mesra RK dengan Lisa Mariana, Bukti Simpan Borok Suami Bertahun-tahun
-
Merasa Dibela, Lisa Mariana Mendadak Ucapkan Terima Kasih ke Netizen
Tag
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
- Ini 5 Rekomendasi Mobil Bekas Daihatsu di Bawah 100 Juta, Pajaknya Murah Meriah
Pilihan
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
12 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kondisi Oke Tak Bebani Cicilan
Terkini
-
BRI Kucurkan KUR Rp42 T, UMKM Pertanian Jadi Prioritas
-
Jangkau 88% Wilayah Indonesia, 1,2 Juta AgenBRILink Layani Keuangan Hingga ke Pelosok Negeri
-
Terjebak Kobaran Api! Ibu dan Anak di Jatiasih Tewas, Saksi Dengar Suara Ini
-
Dari CS ke Pahlawan UMKM, Kisah Inspiratif Mantri BRI Berdayakan Pengrajin Gerabah di Lombok
-
BRI Berdayakan 14,4 Juta Pengusaha Wanita, Bukti Komitmen Hadirkan Kesetaraan Gender