SuaraBekaci.id - Peristiwa kecelakaan yang melibatkan bus kembali terjadi. Kali ini peristiwa kecelakaan terjadi di Jalan Madiun-Surabaya pada Selasa (31/5/2022) siang.
Video kecelakaan bus ini viral di sosial media dan dibagikan sejumlah akun di laman Twitter, salah satunya akun @kabarpenumpang.
Dari video yang diunggah disebutkan bahwa kecelakaan tersebut melibatkan dua bus yang berjalan ugal-ugalan.
"Bus Sugeng Rahayu Terguling di Jalan Madiun-Surabaya setelah ugal-ugalan atau ngebut-ngebutan dengan SESAMA BUS Sugeng Rahayu," tulis caption di video tersebut seperti dikutip Suara Bekaci.
Disebutkan karena peristiwa kecelakaan ini, sejumlah penumpang alami luka-luka.
"Puluhan terluka termasuk sopir dan penumpang dilarikan ke RSUD Caruban,"
Dari video yang diunggah, terlihat salah satu bus Sugeng Rahayu sampai terguling dan menutup badan jalan.
Peristiwa ini pun membuat sejumlah warganet memberikan komentar miris. Mereka menyayangkan kecelakaan bus kembali terjadi di jalan raya.
Sebelumnya peristiwa kecelakaan maut juga terjadi di Ciamis, Jawa Barat dan melibatkan bus pariwisata.
Baca Juga: Banyak Kecelakaan Bus, Menhub Soroti PO dan Pengemudi Tak Terdaftar
Kecelakaan maut di Ciamis yang melibatkan bus pariwisata PO Pandawa menelan korban empat orang meninggal dunia dan beberapa orang lainnya mengalami luka-luka.
Bus pariwisata PO Pandawa menabrak rumah dan sejumlah kendaraan lain saat membawa pulang peziarah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
23 Anggota TNI Hilang Saat Longsor Cisarua? Ini Penjelasan Kodam Siliwangi
-
Begini Kondisi Pasar Daging Sapi di Depok Saat Isu Mogok Pedagang
-
Daging Sapi Langka di Bekasi: 5 Fakta di Balik Aksi Mogok Pedagang
-
82 Warga Tertimbun Longsor di Cisarua Bandung Barat
-
Begini Respons China Soal Pembentukan Dewan Perdamaian Gaza