SuaraBekaci.id - Satgas Covid 19 Kota Bandung membubarkan konser penyanyi Tulus. Hal ini disebabkan tepat konser diduga belum kantongi ijin, Selasa ( 29/3/2022 ) malam.
Para penggemar setia Tulus bersorak kecewa setelah konser yang telah mereka nantikan selama ini justru dibubarkan Satgas Covid 19 Kota Bandung.
Konser musik Tulus diselenggarakan di Critical 11 Kawasan Bandara Husein Sastranegara Bandung.
Aula konser yang telah dipenuhi oleh pengunjung tiba-tiba didatangi petugas Satgas Covid-19 dan menginformasikan konser Tulus tak bisa digelar karena masalah izin.
Video pembatalan konser beredar di media sosial salah satunya pemilik akun Instagram @infojawabarat.
"15 menit dari sekarang silahkan meninggalkan tempat ini karena tidak memiliki ijin," suara speaker menggema keras menggaung seluruh area penonton.
Suasana pun mendadak ramai dengan suara kekecewaan para pengunjung.
"Tanggungjawab, tanggungjawab," teriak para pengunjung bersamaan.
Para petugas menghimbau kepada pengunjung agar memahami situasi pandemi yang masih ada di wilayah Kota Bandung.
Baca Juga: Polisi Tolak Izin Konser Tulus di Gelora Bung Karno
"Tiba tiba sekitar jam 6 lewat ada dari Satgas Covid dan polisi setempat beserta kecamatan datang dan bubarkan acara karena katanya tidak memiliki ijin," ungkap salah satu pengunjung bernama Audy.
Sementara mengenai tidak adanya ijin tersebut juga turut dibenarkan oleh pihak kecamatan setempat.
Harga tiket yang dijual untuk konser Tulus ini adalah berkisar mulai dari Rp. 150.000 hingga Rp. 400.000.
Peristiwa pembubaran konser Tulus ini pun viral di media sosial hingga munculkan perdebatan diantara para warganet.
"Bisa bisanya gak ada ijin," tulis akun @erlang***.
"EO nya bagaimana ini bestie kasihan sih parah," sambung @inicu***.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar