SuaraBekaci.id - Kawanan pria mabuk di Garut, Jawa Barat lakukan perbuatan sadis dengan menyiksa seorang gadis dan ibunya. Aksi pria yang berjumlah tiga orang itu direkam korban dan menjadi viral di media sosial.
Korban di akun Instagram pribadinya, @aaabiiit menceritakan pengalaman mencekam yang dialaminya bersama sang ibu. Menurut korban, saat dirinya tengah tertidur, ia mendengar tiga pria memaksa rumahnya.
"Rumah dibobol 3 orang laki-laki jam 1 malem, posisi di rumah cuma ada aku sama mamah di kamar masing-masing," tulis korban di unggahannya.
Diceritakan oleh korban, saat pelaku sudah berhasil masuk. Salah satu pelaku menganiaya dirinya. Ia dicekik, hingga kepala dibenturkan ke lemari.
Tidak hanya dirinya, ibu korban juga sempat mengalami dianiaya oleh pelaku. Korban mendapat luka serius dan luka sobek di wajahnya, sementara ibunya mendapat luka memar di sekujur tubuhnya.
Menurut korban, ia berusaha melindungi ibunya saat pelaku berusaha masuk ke dalam kamar. Aksinya itu bikin berang pelaku hingga ia mendapat bogem mentah berulang kali.
Dari unggahan korban, satu dari tiga pelaku berprofesi sebagai perawat. Polsek Samarang, Garut saat ini sudah mengantongi identitas pelaku. Kerugian yang dialami diperkirakan sekitar Rp 15 juta.
Peristiwa nahas yang dialami korban pun mendapat dukungan dari publik. Akun korban dibanjiri dengan komentar dukungan dan meminta aparat kepolisian segera menjatuhkan sanksi berat kepada pelaku.
"Semangat ka , semoga keadilan berpihak ke kakak , dan pelaku segera di hukum penjara , semoga selalu aman dan dalam lindungan Allah swt aamiin , peluk jauh," tulis salah satu akun @can***
Baca Juga: Viral Video Wanita Pemilik Rumah di Garut Babak Belur Dianiaya Tiga Pria Mabuk untuk Lindungi Ibunya
"Sabar yaa teh , aku salut bgt sama tth lindungin ibu sampe abis di siksa gtu . aku gemeteran bgt liat nya . semoga tth sekeluarga dijauhin dari hal kaya gini lagi . banyak yg doain . lekas sembuh teteh dan ibu," tambah akun lainnya.
"jago kamu dik...luar biasa bakti mu lindungi ibu mu....semangat terus jalani hidup mu....salut, salam dari jakarta," timpal akun @cok*** Video 3 pria mabuk bobol rumah, klik di sini
Berita Terkait
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Operasi SAR Pesawat ATR42-500: Korban Dievakuasi Lewat Jalur Ekstrem
-
Terus Dukung Desa Berdaya dan Mandiri, BRI Raih Apresiasi dalam Peringatan Hari Desa Nasional 2026
-
5 Fakta Cap Tangan di Pulau Muna: Seni Cadas Tertua yang Mengubah Sejarah Dunia
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang