SuaraBekaci.id - Banyak meraih prestasi dalam membina para atlet dan cabang olahraga (cabor), Pengurus E-Sports Indonesia (ESI) Kabupaten Bekasi mengapresiasi kinerja Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bekasi.
Ketua ESI Kabupaten Bekasi, Jiovanno Nahampun mengatakan, pembinaan yang dilakukan KONI Kabupaten Bekasi terukur dan berkesinambungan kepada segenap cabor termasuk Esport yang terbilang baru ini.
"Sebagai cabor baru, kita sangat didukung untuk program. Berkat dukungan penuh itu pula kami bisa menunjukkan prestasi Juara Umum di Piala Gubernur Jawa Barat beberapa waktu lalu," ungkap dia.
"Kami sangat mengapresiasi kinerja jajaran pengurus KONI Kabupaten Bekasi. Sebagai cabang olahraga ekshibisi kami bahkan selalu dipantau agar bisa berprestasi," kata dia ketika dikonfirmasi, Rabu (22/12/2021).
Jiovanno menambahkan, setiap program yang diajukannya selalu mendapatkan dukungan penuh dari jajaran pengurus, sehingga dalam waktu yang relatif singkat sudah mampu meraih prestasi maksimal.
Menurutnya, KONI Kabupaten Bekasi tidak pernah berhenti memonitor kinerja cabor, bahkan capaian setiap cabor mulai dari persiapan hingga pertandingan yang diikuti selalu dipantau dan juga diapresiasi jika menorehkan hasil prestasi.
"Perkembangan persaingan medali di Piala Gubernur kemarin selalu dipantau KONI. Mereka juga ikut memantau saat atlet kita, atlet asli Kabupaten Bekasi mampu meraih medali perak di PON Papua," tutur dia.
Untuk nanti menghadapi Pekan Olahraga Provinsi Jawa Barat (Porprov Jabar) 2022, harap dia, warga Kabupaten Bekasi turut mendukung cabor dibawah naungan KONI Kabupaten Bekasi. Sehingga, mampu menuntaskan misi menjadi Juara Umum Porprov Jabar 2022 mendatang.
"Kepemimpinan KONI saat ini tidak lepas dari dukungan semua pihak. Tantangan tahun depan kita harus menjadi Juara Umum Porprov Jawa Barat. Butuh dukungan segenap elemen mulai dari pemerintah daerah hingga segenap warga," ujar Jiovanno.
Adapun Pembinaan dari KONI Kabupaten Bekasi, sejauh ini terbukti nyata lantaran mampu menghasilkan prestasi yang maksimal.
Sebab, hal itu terbukti pada ajang PON XX Papua lalu, banyak atlet asal Kabupaten Bekasi dari beberapa cabor yang membela kontingen Jawa Barat dengan berhasil menyumbang 39 medali emas, 22 medali perak dan 29 medali perunggu.
Kontributor : Akhmad Nursyeha
Berita Terkait
-
Ulasan Novel Izinkan Aku Mencintaimu: Menemukan Cinta Sejati dan Jati Diri
-
Hat-trick Juara Umum! Dominasi Satu Tim Berlanjut di AAUI Cup 2025
-
Gamers Wajib Hadir! Indonesia Game Week 2025 Kembali Digelar
-
PNM Tingkatkan Kolaborasi Antar Karyawan Lewat Porseni 2025
-
Jaga Tradisi Emas SEA Games, Timnas Esports Indonesia Gelar TC Panjang
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung