Scroll untuk membaca artikel
Lebrina Uneputty
Kamis, 02 Desember 2021 | 07:51 WIB
Petugas Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat angka yang ditunjukkan alat termometer suhu di BMKG Karangploso, Malang, Jawa Timur, Rabu (24/11/2021). ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

SuaraBekaci.id - Prakiraan cuaca Bekasi, Cikarang, Karawang, Kamis 02 Desember 2021. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca Bekasi hari ini akan diguyur hujan sedang hingga ringan pada siang hari, sore hingga malam dengan intensitas ringan.

BMKG memperkirakan angin akan bertiup normal di wilayah Bekasi dan sekitarnya dari arah barat laut dengan kecepatan 10 km per jam.

Sedangkan untuk cuaca wilayah Cikarang, BMKG memperkirakan hujan akan mengguyur pada siang hingga malam hari dengan intensitas ringan.

Karawang, diperkirakan BMKG akan diguyur hujan dengan intensitas sedang mulai siang hingga malam hari dengan suhu cuaca 32 derajat celcius pada siang hari dan terendah 24 derajat celcius pada malam hari.

BMKG memperkirakan angin bertiup 20 km per jam dari arah barat di Karawang pada siang hari.

BMKG masih mengeluarkan peringatan dini potensi hujan disertai petir kilat dan angin di sejumlah wilayah Jawa Barat seperti Bogor, Bekasi, Depok, Karawang, Subang, Purwakarta, Bandung, Garut, Tasikmalaya, Ciamis, Banjar Pangandaran dan Cirebon.

Petugas Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengamati pergerakan sikon tropis Paddy yang berada di Samudera Hindia melalui citra satelit Himawari di BMKG Karangploso, Malang, Jawa Timur, Rabu (24/11/2021). ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

Load More