SuaraBekaci.id - Sebuah video memperlihatkan aksi murid merayakan Hari Guru viral di media sosial.
Biasanya, perayaan Hari Guru diperingati dengan ucapan terimakasih dan hadiah sederhana, untuk menghargai jasa para guru tercinta.
Namun, pada video viral di akun Tiktok yang kemudian diunggah oleh akun @sella_71 ini berbeda. Bahkan, mendapatkan like 38 ribu lebih.
Video yang memperlihatkan sejumlah siswi mengenakan baju muslim heboh berkelahi saling dorong dan tarik menarik menimbulkan kerusuhan.
Salah seorang siswi mengenakan kemeja putih dengan kerudung hitam tampak marah dan histeris dengan wajah penuh noda darah berusaha mengejar lawannya siswi berbaju hijau.
Dua orang temannya tampak berusaha melerai dan menahan siswi berkerudung hitam agar tenang.
Suasana pun caos, membuat yang lain ikut mendekat termasuk murid pria dan para guru.
Selang berikutnya video dilanjutkan dengan kerumunan para guru berseragam hijau ditengah lapangan.
Usut punya usut, saat terlihat ditengah kerumunan ternyata salah seorang guru yang mengenakan kacamata membawa sebuah kue cantik berwarna putih coklat dengan taburan buah cerry diatasnya.
Baca Juga: Siswi SMA Coba Bunuh Diri dengan Terjun ke Sungai Viral, Warganet Auto Emosi
Dan munculah siswi berkerudung hitam yang tadinya bersimbah darah rupanya bersandiwara, dan tertawa puas berhasil nge prank sang guru.
Cairan merah di wajahnya hanyalah rekayasa untuk memberikan kejutan berbeda dalam perayaan hari Guru.
Ya, inilah bentuk perayaan Hari Guru di MTS Darussalam Prambon yang dicanangkan oleh siswa OSIS untuk memberikan sedikit kejutan berbuah manis untuk guru guru mereka.
Meski awalnya semua guru panik, namun kini mereka terlihat bahagia dengan surprise aneh bin ajaib dari para muridnya.
Hadiah kecil juga diberikan untuk guru-guru mereka tersayang.
Video berlanjut pada acara tiup lilin bersama. Ditutup dengan foto bersama.
Berita Terkait
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu
-
4 Fakta Buba Tea Bali yang Viral Jual Matcha Infus, Harga Mulai Rp190 Ribu
-
5 Pilihan Teh Herbal yang Ampuh Turunkan Kadar Kolesterol, Mulai dari Rp20 Ribuan
-
Viral karena Dihujat, Patung Macan Putih Kediri Kini Jadi Magnet Wisata Dadakan!
-
Daftar Harga Menu Buba Tea Bali: Viral Jual Matcha Kemasan Infus
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Projo Setuju Gubernur Dipilih DPRD, Siapa Diuntungkan?
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh