SuaraBekaci.id - Video rekaman CCTV aksi dua orang pria yang diduga melakukan percobaan pencurian viral di media sosial. Video tersebut memperlihatkan detik-detik dua orang pria hendak mencuri sepeda motor namun gagal.
Video pencurian tersebut dibagikan akun instagram bekasi.terkini. Disebutkan bahwa perisitwa percobaan pencurian sepeda motor itu terjadi di Masjid An Nur, Yayasan Muftahul Amal, Jatimakmur, Kota Bekasi. pada Minggu (23/5/2021).
"Terekam CCTV percobaan pencurian sepada motor di masjid an-nur yayasan miftahul amal. Jatimakmur Bekasi," tulis keterangan video akun tersebut.
Dalam video itu terlihat dua orang pria menggunakan sepeda motor berada di halaman parkir. Lalu, memarkirkan kendaraan seolah bersiap hendak meninggalkan lokasi.
Mereka sempat berbincang di atas sepeda motor selama beberapa waktu. Setelah itu, mereka meninggalkan lokasi.
Tidak lama kemudian, satu dari antara dua orang pemotor itu kembali ke lokasi. Dia mendekati sebuah motor yang terparkir.
Pria tersebut terlihat berupaya untuk membongkar kunci kontak.
Namun, aksinya berhenti saat dua orang anak laki-laki dari lantai 2 masjid tersebut berjalan turun ke arah halaman parkir.
Video tersebut viral di media sosial dan telah ditayangkan hingga belasan ribu kali.
Baca Juga: Pabrik Baterai Sel Kendaraan Listrik Akan Dibangun di Bekasi
Warganet memberikan beragam komentar soal video viral aksi pencurian di Bekasi tersebut.
"Untung ada bocil," tulis @wib*****.
"Kaga usa kasih ampun dimasjid berani ginimh duuh," tulis ade.
"Bocil penyelamat," tulis @sae*****.
Simak video lengkapnya di sini
Berita Terkait
-
Bupati Bekasi Ade Kuswara Ogah Bicara soal Dugaan Kasih Duit ke Kajari
-
KPK Buka Peluang Periksa Rieke Diah Pitaloka Terkait Kasus Ijon Proyek Bupati Bekasi
-
Resmi! Persija Jakarta Buang Satu Pemain Muda, Siapa?
-
KPK Panggil Eks Sekdis Kabupaten Bekasi yang Sempat Diamankan Saat OTT
-
Pramono Anung: Kenaikan UMP Jakarta Tertinggi, Meski Nominalnya Kalah dari UMK Bekasi
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Projo Setuju Gubernur Dipilih DPRD, Siapa Diuntungkan?
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh