SuaraBekaci.id - Seorang maling tabung gas dihadiahi timah panas oleh petugas kepolisian. Maling tabung gas berinisial B (29) itu beraksi di Jalan Sei Dua Link Kecamatan Kota Kisaran Barat Kabupaten Asahan pada Sabtu (20/2/2021).
Pria berinisial B ini merupakan warga Dusun II Jalan Mesjid Kecamatan Percut Seituan. Maling tabung gas ini dihadiahi timah panas karena mencoba melarikan diri.
Kapolres Asahan AKBP Nugroho mengatakan, maling tabung gas itu berkasi di rumah seorang warga Dusun II Desa Subur Kecamatan Air Joman, Zulkifli Siregar (57). B, kata dia, melakukan aksinya pagi hari sekitar pukul 06.00 WIB.
B beraksi dengan membawa sepeda motor hasil curian merek Honda Beat. Dia mendatangi rumah Zulkifli Siregar dan mengambil tabung gas elpiji 3 kg dan satu unit handphone merek Samsung.
Baca Juga: Mertua dan Menantu Terbakar Api Tabung Gas, Sekujur Tubuh Melepuh
Setelah berhasil mencuri di rumah Zulkifli Siregar, B langsung melarikan diri.
Namun. sepeda motor hasil curian yang dia bawa untuk mencuri tertinggal di rumah Zulkifli Siregar. Kemudian, Zulkifli Siregar peristiwa itu ke pihak kepolisian.
“Jadi kami menerima laporan tentang adanya pencurian satu buah tabung gas elpiji 3 kilogram, dan satu unit handphone merek Samsung,” kata Kapolres Asahan AKBP Nugroho dilansir dari digtara.com -- jaringan Suara.com, Minggu (21/2/2021).
Polisi kemudian melakukan penyelidikan kasus tersebut dan berhasil mengunkap pelaku yang tertuju pada B. Polisi melakukan pengejaran dan berhasil menangkapnya.
Setelah menangkap B, polisi melakukan pengembangan. Namun, B sempat mencoba melarikan diri saat dilakukan pengembangan kasus tersebut.
Baca Juga: Demi Belikan Anak Paket Internet, Ibu di Sleman Curi Tabung Gas
Sehingga petugas terpaksa melakukan tembakan dan mengenai betisnya.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Pemusnahan Tabung Gas LPG yang Akan Diganti dengan DME
-
Sejarah Gas Melon 3 Kg: Dari Peluncuran Hingga Ancaman Hilang dari 'Warung'
-
Tak Perlu Keluar Rumah, Ini Cara Beli Tabung Gas Baru di Pertamina
-
Antrean Gas LPG 3 Kg Renggut Nyawa Ibu Renta, Pakar UGM Ikut Teriris: Inikah yang Dimau Pemerintah?
-
Kebijakan Dinilai Mundur: Prabowo Masak Tega Lihat Rakyatnya Panas-panasan Demi Antre Gas Elpiji 3 Kg?
Tag
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
-
Harga Emas Terbang Tinggi Hingga Pecah Rekor, Jadi Rp1.889.000
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
Terkini
-
Lewat Pendanaan KUR BRI, Suryani Sukses Jadi Pejuang Ekonomi Keluarga yang Naik Kelas
-
Rahasia Desa Wunut Berhasil Menjadi Desa Pembangunan Berkelanjutan
-
Viral Dua Preman Ngamuk di Pasar Baru Bekasi, Pelaku Positif Sabu-sabu
-
Berdiri 2019, Kini Minyak Telon Lokal Habbie Capai Omzet Belasan Juta Rupiah
-
BRI Raih Penghargaan Internasional, Best Issuer for Sustainable Finance dan Best Social Loan