SuaraBekaci.id - Mantan Staf Khusus Menteri ESDM, Muhammad Said Didu menyinggung BPIP (Badan Pembinaan Ideologi Pancasila) di tengah kabar insentif nakes dipotong. Hal ini menyusul kabar pemerintah bakal memotong insentif nakes atau tenaga kesehatan.
Said Didu menilai, saat ini merupakan momentum bagi BPIP untuk memberikan contoh pengamalan Pancasila.
"Kalau pimpinan BPIP ingin berikan contoh mengamalkan Pancasila, maka saya yakin mereka yang minta gajinya (yang infonya digaji lebih Rp 100 juta perbulan) yang dipotong," kata Said Didu melalui akun twitternya, @msaid_didu seperti dikutip Suara.com, Kamis (4/2/2021).
Dia pun menyampaikan bahwa hal itu lebih baik ketimbang memotong gaji nakes.
"Dan bukan gaji para nakes yang jelas-jelas bekerja yang dipotong," katanya.
Sebelumnya, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyatakan keputusan pemotongan dana insentif nakes belum final. Hal itu dia sampaikan dalam rapat kerja bersama Komisi XI DPR RI, Rabu (3/2/2021).
Budi menyampaikan hal itu menyusul terbitnya surat keputusan Kementerian Keuangan nomor S-65/MK.02/2021 yang menurunkan insentif nakes sebesar 50 persen per orang dibanding tahun 2020.
Berita Terkait
-
Said Didu Sebut Luhut Lebih Percaya Xi Jinping Ketimbang Prabowo, Sinyal Bahaya bagi Kedaulatan?
-
Said Didu Bongkar 5 Kedaulatan RI yang 'Dirampas' Jokowi demi Oligarki Selama Satu Dekade
-
Legislator DPR: YouTuber Ferry Irwandi Layak Diapresiasi Negara Lewat BPIP
-
Said Didu Bongkar Sejarah IMIP: Dari Deal SBYXi Jinping hingga Dugaan Siasat Izin
-
Status Internasional Bandara IMIP Dicabut, Said Didu Bongkar Sosok 'Bintang' di Baliknya
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar