SuaraBekaci.id - Sejumlah lapisan masyarakat akan ikut disuntik vaksin corona bersama Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Rabu (13/1/2021) hari ini. Sejumlah perwakilan akan ikut menjadi warga Indonesia pertama yang disuntik vaksin Covid-19.
Presiden Jokowi hari ini akan disuntik vaksin Covid-19 di Istana Merdeka, Jakarta. Berdasarkan informasi Jokowi akan divaksin sekitar pukul 09.30 WIB.
Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan, Jokowi akan divaksin bersama dengan berbagai lapisan masyarakat.
Kata Heru, kelompok yang akan divaksin bersama Jokowi yakni perawat, perwakilan tokoh agama, masyarakat dan pedagang.
Baca Juga: Nakes, Tokoh Agama hingga Pengusaha Disuntik Vaksin Corona Bareng Jokowi
"Pak Presiden saja dengan berbagai lapisan unsur masyarakat ada perawat, ada perwakilan tokoh agama ada perwakilan pengusaha dan tentu masyarakat pedagang," ujar Heru saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (13/1/2021).
Heru menuturkan, penyuntikkan vaksinasi kepada para menteri akan dijadwalkan di hari lain yang tengah dipersiapkan Kementerian Kesehatan.
Menurut dia, nantinya para menteri akan disuntik vaksin bersama pejabat eselon di kementerian masing-masing.
"Para menteri di hari lain sedang di persiapkan oleh Kemenkes. Karena menteri-menteri akan bersama eselon satunya masing masing dan ada jadwalnya, namun secepatnya," ujar Heru.
Sebelumnya, Heru mengatakan masyarakat bisa menyaksikan proses penyuntikan vaksin kepada Jokowi melalui Youtube Sekretariat Presiden.
Baca Juga: Ini Kelompok yang akan Divaksin Bersama Jokowi Hari Ini
"Nanti ada live streaming," ujar Heru saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (12/1/2021) malam.
Berita Terkait
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
-
Pesta Seks Selama Pandemi dan Kebohongan Vaksin Covid-19, Dokter di New York Terancam Penjara!
-
Kemenkes Bantah Adanya Detoksifikasi Vaksin Covid-19, Definisinya Beda Jauh
-
Pakar Minta Ada Kajian Lebih Dalam Terkait Efek Vaksin Covid-19 AstraZeneca
-
Vaksin Covid-19 AstraZeneca Ditarik dari Peredaran di Seluruh Dunia
Terpopuler
- Ingatkan Fans Nikita Mirzani, Lita Gading Bongkar Cara Jebloskan Reza Gladys ke Penjara
- Mulai Ketar-ketir? Firdaus Oiwobo Mundur Jadi Pengacara Razman: Minta Maaf ke Hotman Paris
- Arahkan Owner Skincare Tutup Mulut Nikita Mirzani, Ngerinya Ucapan dr Oky Pratama: Orang Apa Tuhan
- Berapa Tarif Sewa Bodyguard seperti Hotman Paris?
- Ogah Dibandingkan dengan Reza Gladys, Owner Daviena Skincare Tegaskan Ogah Kasih Duit ke Nikita Mirzani
Pilihan
-
Percaya Nggak Sih, Kalau Kita Lebih Pintar dari AI?
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 9 Maret 2025
-
Media Vietnam Ketar-ketir Dengar 2 Pemain Keturunan Siap Bela Timnas Indonesia Akhir Tahun Ini
-
Bukan Emil Audero, Ernando Ari Justru Resmi Gabung Timnas Indonesia
-
Kronologi Dugaan Korupsi Sekjen DPR Indra Iskandar, Sudah Ada Bukti Kok Tidak Ditahan?
Terkini
-
Bekasi Banjir Pilih Ngungsi ke Hotel, Istri Walkot Bekasi: Cuma Sebentar
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah
-
Kesaksian Pekerja di Mal Mega Bekasi Sebelum Diterjang Banjir: Kejadiannya Cepet Banget!
-
Puluhan Sepeda Motor Terendam Banjir di Stasiun Bekasi
-
Cerita Pekerja Ungkap Detik-detik Air Banjir Terjang Mega Mal Bekasi, Pengunjung Panik Berlarian!