SuaraBekaci.id - Nikita Mirzani kesal Habib Rizieq Shihab disebut sebagai imam besar umat Islam Indonesia. Nikita Mirzani menolak sebutan itu.
Nikita Mirzani pun menulis pesan untuk anggota FPI se-Indonesia. Nikita Mirzani kembali melontarkan sindiran kepada Front Pembala Islam (FPI) dan Habib Rizieq Shihab.
Nikita Mirzani lantaran kesal nonton berita yang menyebutkan Habib Rizieq imam besar umat Islam.
Dia menilai kalau Habib Rizieq Shihab bukan imam besar umat Islam di Indonesia melainkan imamnya FPI sehingga selayaknya tak disebut sebagai imam besar umat muslim,
Pendapat tersebut disampaikan Nikita Mirzani melalui Story Instagram pribadinya @nikitamirzanimawardi_17, Senin (14/12/2020) dan ditujukan untuk pendukung FPI.
"FPI baca story gue please ya. Gue kasih tahu, Rizik itu bukan imam besar umat Islam yang ada di Indonesia. Rizik itu imam besar kelompok FPI. Please deh enggak usah ngomong-ngomong imam besar umat Islam," tulis Nikita Mirzani seperti dikutip SuaraKalbar.id, Selasa (15/12).
Wanita 34 tahun tersebut pun menegaskan kalau dirinya beragama islam dan Habib Rizieq bukan imamnya.
"Agama gue islam. Dia bukan imam gue. Iisssssssss kezeeel deh gue nonton berita..," tandas Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani Setuju Bubarkan FPI
Baca Juga: Video Nikita Mirzani dan Tetangga Ribut Malam-Malam Viral, karena Utang?
Nikita Mirzani dukung bubarkan FPI. Nikita Mirzani mengamini seruan Jaringan Moderat Indonesia agar bubarkan FPI.
"Setuju! Bubar grak," tulisnya di caption postingannya, Senin (14/12/2020).
Awal seruan Nikita Mirzani bubarkan FPI ini saat dia mengunggah video dari Jaringan Moderat Indonesia (JMI). Di situ JMI ungkap alasan seruan bubarkan FPI.
"Sudah terlalu lama kita dibuat resah dengan tingkah laku FPI. Aksi kekerasan, intimidasi, persekusi, menebarkan ketakutan sudah menjadi makanan sehari-hari FPI," demikian narasi di video yang diunggah Nikita Mirzani, Senin (14/12).
Mereka merasa lebih tinggi derajatnya dari manusia di negeri ini sehingga berhak mencaci maki di balik jubah agama," imbuhnya.
Video ini juga menyinggung soal pimpinan FPI, Habib Rizieq Shihab yang dilindungi pengikutnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Projo Setuju Gubernur Dipilih DPRD, Siapa Diuntungkan?
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh