SuaraBekaci.id - Marketeers Youth Choice Brands of The Year 2020 adalah ajang apresiasi merek-merek pilihan Geneasi Z yang digelar MarkPlus, Inc pada 25-26 November lalu. Di antaranya meliputi produk otomotif, asuransi, dan banyak lagi. Sementara Generasi Z atau Gen Z sendiri diidentifikasikan sebagai kelompok usia sesudah Gen X, dan Gen Y, yaitu mereka yang dilahirkan kurun 1995 - 2010.
Dipetik dari rilis resmi Daihatsu sebagaimana diterima Suara.com, jaringan SuaraBekaci.id, penghargaan city car terbaik serta brand itu dinilai lewat survei online Marketeers pada periode Oktober hingga November 2020. Ada 1.300 responden dari Gen Z di seluruh Indonesia dengan rentang usia 18–25 tahun dan mayoritas adalah mahasiswa berpartisipasi dalam survei ini.
"Kami bersyukur Daihatsu Sirion mendapat penghargaan sebagai city car terbaik pilihan anak muda di Indonesia. Daihatsu Sirion sangat cocok menemani berbagai aktivitas mereka karena dilengkapi beragam fitur entertaining kekinian. Semoga penghargaan ini semakin memotivasi Daihatsu dalam memenuhi selera anak muda di Indonesia," sambut Amelia Tjandra, Marketing Director dan Corporate Planning & Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).
Berikut spesifikasi Daihatsu Sirion yang sukses meraih Marketeers Youth Choice Brands of The Year 2020:
Desain
- Sesuai dengan slogan produknya yakni Sahabat Muda, Daihatsu Sirion tampil dengan desain yang stylish dan sporty dengan aerokit baru, beragam fitur nyaman dan entertaining, serta perawatan yang mudah (no worries).
- Headlamp lampu LED, dilengkapi follow me home, yakni lampu dapat menyala setelah mesin mati guna menerangi area di depan mobil, dan headlamp levelling adjuster sehingga memudahkan penyesuaian arah lampu mobil.
- Wiper menggunakan teknologi auto speed sensing. Sangat membantu, terutama ketika berkendara di saat hujan.
- Tersedia dalam lima pilihan warna, dengan dua pilihan warna terbaru yang cocok untuk anak muda dan sesuai dengan tren terkini. Yaitu yaitu Electric Blue Metallic dan Granite Gray Metallic.
Safety
- Dilengkapi fitur keamanan lengkap, seperti VSC (Vehicle Stability Control), traction control, ABS (Anti-Lock Braking System), dan EBD (Electronic Brakeforce Distribution) untuk memaksimalkan performa bermanuver dan pengereman, sehingga berkendara menjadi semakin aman dan nyaman.
- Empat unit air bag
- Sensor parkir depan dan belakang
- Kamera parkir
- ISOFIX dan seatbelt 3 titik bagi seluruh penumpang
Berita Terkait
-
Gabung Sinetron Asmara Gen Z, Oliver Roberts Ogah Jual Nama William Roberts
-
Marsha Aruan Serukan Pentingnya Usaha dalam Cinta, Keluarga, dan Karier dalam Peran Terbaru
-
Evolusi Gaya Hidup Gen Z dan Sinyal Transisi Meninggalkan Minuman Beralkohol
-
LPPOM Sasar Gen Z untuk Memperkuat Proyeksi Industri Halal Masa Depan
-
Masih 16 Tahun, Adegan Ranjang Richelle Skornicki dengan Aliando di Pernikahan Dini Gen Z Dikecam
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar